Sebanyak 3.253 orang dinyatakan lolos jalur Seleksi Bersama Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SBMPTN) tahun 2020 di Universitas Lambung Mangkurat (ULM) Banjarmasin yang hasil seleksinya diumumkan serentak hari ini.
"Selamat bagi yang sudah dinyatakan lolos. Segera lakukan registrasi untuk memastikan telah resmi menjadi calon mahasiswa ULM tahun akademik 2020-2021," ucap Rektor ULM Prof Dr H Sutarto Hadi di Banjarmasin, Jumat.
Dari daftar peserta yang lolos, ungkap Sutarto, 722 orang di antaranya lulus sebagai penerima Kartu Indonesia Pintar (KIP) Kuliah.
Bagi mereka yang sudah dinyatakan lolos, diminta melakukan registrasi secara daring. Selanjutnya mulai tanggal 18 sampai 21 Agustus 2020 peserta harus melakukan pengisian formulir Uang Kuliah Tunggal (UKT) dan daftar ulang.
"Semua informasi sudah tersedia di laman: pmb.ulm.ac.id. Termasuk nama-nama yang dinyatakan lolos SBMPTN juga dapat dilihat di situs ini," timpal Rektor.
Bagi mereka yang tidak lolos di SBMPTN, ULM masih membuka kesempatan untuk mengikuti jalur mandiri melalui UTMBK yang pendaftarannya sudah dibuka sejak 5 Agustus lalu dan berakhir pada 23 Agustus 2020 mendatang.
"Jalur mandiri menjadi kesempatan terakhir jika ingin kuliah di ULM, sebuah perguruan tinggi negeri terbaik di Pulau Kalimantan dengan akreditasi A," tandas Sutarto.
Ada 8.346 orang tercatat memilih Universitas Lambung Mangkurat melalui jalur SBMPTN 2020. Terdiri dari pendaftar reguler 6.872 orang dan jalur KIP-Kuliah 1.474 orang. Peserta telah melalui tahapan seleksi yaitu Ujian Tulis Berbasis Komputer (UTBK) sebagai syarat untuk mengikuti SBMPTN hingga tersaring 3.253 orang dinyatakan lolos.
COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Selatan 2020
"Selamat bagi yang sudah dinyatakan lolos. Segera lakukan registrasi untuk memastikan telah resmi menjadi calon mahasiswa ULM tahun akademik 2020-2021," ucap Rektor ULM Prof Dr H Sutarto Hadi di Banjarmasin, Jumat.
Dari daftar peserta yang lolos, ungkap Sutarto, 722 orang di antaranya lulus sebagai penerima Kartu Indonesia Pintar (KIP) Kuliah.
Bagi mereka yang sudah dinyatakan lolos, diminta melakukan registrasi secara daring. Selanjutnya mulai tanggal 18 sampai 21 Agustus 2020 peserta harus melakukan pengisian formulir Uang Kuliah Tunggal (UKT) dan daftar ulang.
"Semua informasi sudah tersedia di laman: pmb.ulm.ac.id. Termasuk nama-nama yang dinyatakan lolos SBMPTN juga dapat dilihat di situs ini," timpal Rektor.
Bagi mereka yang tidak lolos di SBMPTN, ULM masih membuka kesempatan untuk mengikuti jalur mandiri melalui UTMBK yang pendaftarannya sudah dibuka sejak 5 Agustus lalu dan berakhir pada 23 Agustus 2020 mendatang.
"Jalur mandiri menjadi kesempatan terakhir jika ingin kuliah di ULM, sebuah perguruan tinggi negeri terbaik di Pulau Kalimantan dengan akreditasi A," tandas Sutarto.
Ada 8.346 orang tercatat memilih Universitas Lambung Mangkurat melalui jalur SBMPTN 2020. Terdiri dari pendaftar reguler 6.872 orang dan jalur KIP-Kuliah 1.474 orang. Peserta telah melalui tahapan seleksi yaitu Ujian Tulis Berbasis Komputer (UTBK) sebagai syarat untuk mengikuti SBMPTN hingga tersaring 3.253 orang dinyatakan lolos.
COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Selatan 2020