Wakil Wali Kota Banjarbaru Darmawan Jaya Setiawan mendukung tes swab secara massal yang dilakukan untuk mendeteksi keberadaan Corona Virus Disease 2019 (COVID-19) di dalam tubuh seseorang.
"Kami mendukung dan meminta masyarakat mengikutinya karena penting bagi kita semua dalam upaya penelusuran dan pelacakan orang yang terindikasi terserang COVID-19," ujarnya di Banjarbaru, Sabtu.
Pernyataan itu disampaikan wawali saat menghadiri kegiatan BNI berbagi swab test COVID-19 gratis dan massal yang diselenggarakan di GOR Rudy Resnawan Banjarbaru dengan target 1.200 peserta swab.
Kegiatan dihadiri Gubernur Kalsel Sahbirin Noor dan unsur Forkopimda Kalsel, Kepala Dinas Kesehatan Kota Banjarbaru Rizana Mirza maupun undangan lain termasuk masyarakat peserta tes usap tersebut.
"Tes swab yang dilakukan ini efektif untuk mengetahui orang-orang yang memiliki gejala terinfeksi COVID-19 sehingga bisa dilakukan antisipasi baik isolasi mandiri maupun masuk tempat karantina," ungkapnya.
Dikatakan, pihaknya berterima kasih kepada penyelenggara tes swab yang menargetkan 1.200 peserta dari Kota Banjarbaru maupun daerah lainnya di Kalsel sebagai langkah pencegahan penyebaran COVID-19.
COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Selatan 2020
"Kami mendukung dan meminta masyarakat mengikutinya karena penting bagi kita semua dalam upaya penelusuran dan pelacakan orang yang terindikasi terserang COVID-19," ujarnya di Banjarbaru, Sabtu.
Pernyataan itu disampaikan wawali saat menghadiri kegiatan BNI berbagi swab test COVID-19 gratis dan massal yang diselenggarakan di GOR Rudy Resnawan Banjarbaru dengan target 1.200 peserta swab.
Kegiatan dihadiri Gubernur Kalsel Sahbirin Noor dan unsur Forkopimda Kalsel, Kepala Dinas Kesehatan Kota Banjarbaru Rizana Mirza maupun undangan lain termasuk masyarakat peserta tes usap tersebut.
"Tes swab yang dilakukan ini efektif untuk mengetahui orang-orang yang memiliki gejala terinfeksi COVID-19 sehingga bisa dilakukan antisipasi baik isolasi mandiri maupun masuk tempat karantina," ungkapnya.
Dikatakan, pihaknya berterima kasih kepada penyelenggara tes swab yang menargetkan 1.200 peserta dari Kota Banjarbaru maupun daerah lainnya di Kalsel sebagai langkah pencegahan penyebaran COVID-19.
COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Selatan 2020