Wali Kota Banjarbaru Nadjmi Adhani menginginkan Banjarbaru menjadi sentra buah Melon berkualitas bukan hanya untuk konsumsi masyarakat setempat tetapi juga memasok melon ke daerah lainnya. 

"Harapan kami, Banjarbaru menjadi sentra buah Melon berkualitas bukan hanya dikenal dan dikonsumsi oleh masyarakat sekitar tetapi juga dikenal dan dipasok ke daerah lain," ujarnya di Banjarbaru, Kamis. 

Sebelumnya, wali kota didampingi Ketua TP PKK Banjarbaru Ririen Kartika Rini panen buah melon di kebun area Perkantoran Pemprov Kalsel wilayah Kecamatan Cempaka, Banjarbaru, Senin (14/7).

Menurut wali kota, Banjarbaru menjadi sentra produksi Melon di Kalsel bisa diwujudkan karena sudah tersedianya kebun buah berbentuk bundar dan menyegarkan itu pada tiga titik yang dikelola petani setempat. 

Disebutkan, tiga lokasi kebun Melon menghasilkan buah berkualitas baik jenis Melon Madu yakni di kawasan Perkantoran Pemprov, Kelurahan Sungai Ulin dan kawasan Kecamatan Cempaka yang dikelola petani. 

"Kesuburan tanah mendukung untuk ditanami Melon dan kualitas buahnya bagus sehingga suatu saat bermimpi Banjarbaru menjadi sentra Melon di Kalsel hingga bisa memasok keluar daerah," ucapnya. 

Dikatakan, Pemkot Banjarbaru melalui Dinas KP3 melakukan pendampingan kepada petani buah Melon dengan memaksimalkan peran penyuluh pertanian agar produktivitas tinggi dan  kualitasnya baik. 

"Peran penyuluh pertanian sebagai pendamping petani lebih ditingkatkan sehingga petani Melon bisa semakin bersemangat menanam, memelihara hingga panen buah yang kualitasnya baik," katanya. 

 

Pewarta: Yose Rizal

Editor : Imam Hanafi


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Selatan 2020