Desa Lok Buntar Kecamatan Haruyan terpilih mewakili lomba desa Kabupaten Hulu Sungai Tengah Kalimantan Selatan yagn kini sedang dalam proses penilaian.

Kepala Badan Pemberdayaan Masyarakat dan Pemerintahan H Yuserani di Barabai, Kamis mengatakan, Lok Buntar merupakan desa yang memiliki beragam potensi kekayaan alam dan sumber daya manusia yang produktif.

Selain Lok Buntar sebulumnya tim penilai juga telah menilai terhadap 10 desa dan 3 kelurahan lainnya.

Sebagaimana diketahui, luas wilayah Lok Buntar 4,5 kilometer persegi dengan jumlah penduduk 1.022 jiwa, terdiri dari 298 kepala keluarga dan kepadatan penduduk 240 jiwa per 1 kilo meter persegi terdiri dari 3 pangerak dan 6 Rukun Tetangga.

Desa Lok Buntar merupakan daerah dataran dengan tinggi tempat dari permukaan laut 6 meter, curah hujan rata-rata antara 2000 sampai dengan 2500 milimeter dengan tingkat kesuburan tanah yakni subur sekitar 300 hektar dan dan sedang 150 hektar.

Didaerah tersebut tidak pernah terjadi erosi dan ketebalan kulit bumi yang mengandung unsur hara antara 50 sampai 99 sentimeter.

Kepala Desa Lok Buntar Farid Ilwainey menuturkan dengan kondisi kesuburan tanah ini masyarakat Lok Buntar memiliki mata pencarian mayoritas sebagai petani karet, sawah, buruh tani sementara lainnya buruh pabrik, jasa komunikasi, PNS dan TNI /Polri.

Menurutnya terpilihnya Lok Buntar sebagai wakil Haruyan dalam lomba desa adalah kebanggaan dan hasil kerja keras aparat desa bersama warga desa dibawah bimbingan dan Pembinaan Camat Haruyan Kurmadi.

Tersedianya wahana atau lembaga pendidikan bagi anak didik antara lain dari PAUD, TK, SD/Madrasah Ibtidaiyah, SMA dan Paket C Setara SMA sangat menunjang perkembangan kualitas sumber daya manusia warga.

Adapun status pendidikan warga Lok Buntar tidak tamat SD 15%, tamat SD/SLTP 40%, tamat SMA sekitar 25% dan Perguruan tinggi 5%.

Sedangkan pelayanan kesehatan pun Lok Buntar telah memiliki Poskesdes dengan 1 orang Bidan Desa dan Posyando 2 buah, sehingga persalinan senantiasa ditangani bidan desa dibantu bidan kampung.
Begitupun beberapa waktu lalu keberhasilan Program KB di Lok Buntar telah mengantarkan Kecamatan Haruyan telah mewakili Kabupaten HST Tingkat Provinsi Kalimatan Selatan untuk KB Mandiri Pria dan Keluarga Harmonis.

Di wilayah Lok Buntar terdapat berbagai sarana umum masyarakat yang cukup mendukung aktifitas pekerjaan maupun aktifitas sosial masyarakat seperti tempat ibadah, saluran irigasi, jalan usaha tani, PDAM/Hidran Umum, Pos Kamling, Lapangan Volly dan Gedung Bulu Tangkis, Pemadam Kebakaran dan Pusat Kegiatan Belajar Masyarakat (PKBM).

Kehidupan masyarakatnya yang kental dengan budaya gotong royong dan harmonis serta terlembaga baik, terbukti dengan aktifnya lembaga di desa seperti BPD, LPM, PKK, Posyando dan Karang Taruna.

Sedangkan lembaga kemasyarakatan ada arisan tahlilan, kelompok habsyi, rukun kematian, kelompok tani, Gapoktan dan Majelis Ta’lim.

Ketua Tim Lomba Desa Tingkat Kabupaten H Yuserani di sela-sela kunjungan penilaian mengungkapkan bahwa desa Lok Buntar berpeluang untuk mengangkat harum nama daerah ke jenjang lomba desa yang lebih tinggi.

“Kami dari tim lomba merasa tersanjung atas sambutan dan partisipasi warga Lok Buntar dalam persiapan dan pelaksaaan lomba desa," kata Yuserani.(hum/B)

 

Pewarta:

Editor : Ulul Maskuriah


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Selatan 2011