Bank Kalimantan Selatan cabang Kota Banjarbaru membantu pensiunan aparatur sipil negara yang menjadi nasabah bank pemerintah itu sebagai bentuk kepedulian ditengah pandemi Corona Virus Disease (COVID-19). 

Plt Kepala Cabang Bank Kalsel Banjarbaru Muhammad Aries Yulianto di Banjarbaru, Jumat mengatakan, bantuan paket sembako berasal dari dana sosial kemasyarakatan (CSR) yang disalurkan bank tersebut. 

"Total paket sembako yang diberikan kepada pensiunan ASN sebanyak 250 paket dan diharapkan bantuan dana CSR ini bisa meringankan beban ditengah pandemi COVID-19," ujarnya didampingi Kasi Operasional Arnida. 

Menurut Aries, selain bantuan paket sembako yang berasal dari dana CSR, Bank Kalsel cabang Banjarbaru juga menyerahkan 100 paket sembako yang berasal dari zakat pegawai Bank Kalsel dihimpun dari UPZ setempat. 

"Paket sembako yang berasal dari zakat pegawai Bank Kalsel dihimpun  melalui UPZ diserahkan kepada BKPRMI yang membagikannya kepada  guru-guru agama dan guru mengaji yang terdampak COVID-19," ucapnya. 

Dikatakan, pihaknya juga memberikan paket sembako kepada wartawan yang bertugas di lingkungan Pemkot Banjarbaru sebanyak 23 paket dan sudah diserahkan kepada perwakilan wartawan setempat. 

Penyerahan paket sembako dilakukan Pelaksana Tugas Kepala Cabang Bank Kalsel Banjarbaru kepada perwakilan wartawan, Jumat disaksikan Kabag Humas dan Protokol Setdako Banjarbaru Dedi Sutoyo.

 

Pewarta: Yose Rizal

Editor : Imam Hanafi


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Selatan 2020