Tim Siaga Biddokkes Polda Kalimantan Selatan (Kalsel) memberikan pengobatan gratis kepada warga yang menjadi korban bencana banjir di Jalan Mistar Cokrokusuma Kecamatan Cempaka, Kota Banjarbaru.

"Kami turunkan tim siaga untuk membantu para korban banjir guna mengecek kesehatan mereka dan itu bersifat gratis," ucap Kepala Bidang Dokkes Kalsel, Kombes Pol dr H Erwinn Zainul Hakim MH.Kes di Banjarmasin, Senin.

Menurutnya, personel yang bertugas dan tergabung dalam tim siaga itu berasal dari personel Biddokkes, personel RS Bhayangkara dan personel Urkes Polres Banjarbaru.

Para personel yang tergabung dalam Tim Siaga Biddokkes Polda Kalsel itu sudah berada di tempat kejadian musibah banjir sejak Minggu (5/1) sore, sekitar pukul 16.00 WITA hingga selesai kegiatan.
Anggota Polri sedang melakukan evakuasi korban bencana banjir di Cempaka Banjarbaru, Kalsel. (ANTARA/Ist)
Ia mengatakan, dalam kegiatan Bhakti Kesehatan Gratis itu tim siaga telah memberikan pengobatan dan pemeriksaan kesehatan gratis kepada 64 orang di lokasi bencana banjir.

Dari 64 orang yang dilakukan pemeriksaan, 33 orang terdiagnosa Hipertensi 21 orang, Hipotensi satu orang, Urtikaria dua orang, Febris dua orang, Gastritis dua orang, Vertigo tiga orang dan Alergi dua orang.

Kombes Pol dr H Erwinn juga mengatakan, terhadap personel Polri ada 15 orang dan personel BPBD, Dinas Sosial, PMI dan Tagana sebanyak 16 orang saat dilakukan pemeriksaan semuanya dalam kondisi sehat.
Baca juga: Biddokkes periksa kesehatan petugas pos pengamanan
Baca juga: Tim gabungan berikan bantuan sosial dan obat-obat untuk Pulau Sebuku
Baca juga: Biddokkes Polda Kalsel gelar pengobatan gratis di lokasi kebakaran Pulau Sebuku

"Ada 33 warga korban banjir sudah kami berikan pengobatan gratis karena terdiagnosa dan para personel di lapangan yang ikut membantu evakuasi, semuanya Alhamdulillah sehat walafiat saat dilalukan pemeriksaan kesehatan," tambah perwira menengah Polri itu.

Pewarta: Gunawan Wibisono

Editor : Hasan Zainuddin


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Selatan 2020