Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) mengingatkan adanya potensi cuaca ekstrem dengan terjadinya hujan lebat disertai angin kencang dan petir.

"Untuk satu minggu ke depan, cuaca ekstrem bisa terjadi di wilayah Kalimantan Selatan," terang Prakirawan Stasiun Meteorologi Syamsudin Noor Banjarmasin BMKG, Uli Mahanani di Banjarbaru, Kamis.

Untuk tanggal 6 Desember besok, ungkap dia, hujan dengan intensitas lebat disertai petir dan angin kencang berpotensi terjadi di Kota Banjarmasin, Kota Banjarbaru, Kabupaten Banjar, Kabupaten Barito Kuala, Kabupaten Tapin, Kabupaten Tanah Laut, Kabupaten Tanah Bumbu dan Kabupaten Kotabaru.

Sedangkan pada hari berikutnya hingga tanggal 10 Desember mendatang, cuaca ekstrem berpotensi terjadi di Kota Banjarmasin, Kota Banjarbaru,Kabupaten Banjar, Kabupaten Barito Kuala, Kabupaten Tapin, Kabupaten Hulu Sungai Selatan, Kabupaten Hulu Sungai Tengah, Kabupaten Hulu Sungai Utara, Kabupaten Tanah Laut, Kabupaten Tanah Bumbu dan Kabupaten Kotabaru.

Uli membeberkan, untuk hujan petir berpotensi tinggi terjadi pada siang hari. Sehingga masyarakat diimbau agar tidak keluar ruangan jika hujan mengguyur.

"Hindari area terbuka ataupun sarana yang bisa menjadi penghantar sambaran petir," jelasnya.

Dalam satu pekan ke depan, untuk suhu udara berkisar 24 sampai 34 derajat celsius dengan kelembaban 50 sampai 98%. Sedangkan angin bertiup umumnya dari arah timur laut hingga barat daya dengan kecepatan berkisar antara 5 sampai 35 Km/jam.

"Potensi gelombang tinggi di laut selatan Kalimantan juga patut diwaspadai sebagai peringatan dini untuk keselamatan pelayaran seperti kapal nelayan, tongkang dan fery," tandasnya.

Pewarta: Firman

Editor : Ulul Maskuriah


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Selatan 2019