Wali Kota Banjarbaru Nadjmi Adhani menyerahkan kendaraan operasional bantuan Kementerian Perdagangan kepada Dinas Perdagangan Kota Banjarbaru untuk mempermudah layanan bagi masyarakat. 

Penyerahan kendaraan operasional berupa satu unit kendaraan roda empat dan empat unit roda dua itu dilakukan wali kota di sela apel gabungan pegawai lingkup Pemkot Banjarbaru, Senin. 

"Harapan kami kendaraan operasional bantuan Kementerian Perdagangan ini dapat digunakan sebaik-baiknya melayani masyarakat khususnya terkait tera, ukur dan juga timbang," ujarnya. 

Kepala Dinas Perdagangan Kota Banjarbaru Abdul Basid mengatakan, kendaraan operasional itu tentunya digunakan sesuai fungsi yakni untuk melakukan tera ulang alat ukur, takar dan timbang. 

"Kami akan menggunakan kendaraan operasional sesuai fungsinya dan siap difungsikan sebagai tera ulang alat ukur, takar dan alat timbang terutama di pasar tradisional dan SPBU," ucap Basid. 

Dikatakan, pihaknya senang menerima bantuan kendaraan operasional itu karena membantu petugas lapangan memberikan pelayanan terkait tera ulang alat yang digunakan dalam jual beli. 


 

Pewarta: Yose Rizal

Editor : Imam Hanafi


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Selatan 2019