Sebanyak 19 muka baru sudah siap mengisi kursi legislator Kota Banjarmasin, Kalimantan Selatan untuk periode 2019-2024.

Kesiapan mereka tersebut terlihat saat mengikuti geladi bersih pengambilan sumpah jabatan di gedung dewan kota, Minggu. Semua hadir.

Pengambilan sumpah jabatan dan pelantikan sebanyak 45 orang anggota DPRD Kota Banjarmasin periode 2019-2024 hasil Pemilu 2019 akan digelar Senin (9/9).

"Kita sudah sangat siap untuk dilantik dan bekerja untuk rakyat," ujar Hari Kartono anggota DPRD Kota Banjarmasin yang baru terpilih dari partai Gerindra.

Menurut dia, dari enam kursi legislator yang didapat Gerindra pada Pemilu 2019 ini, tiga diantaranya adalah anggota baru. Selain dirinya ada nama H Gusti Yasni Iqbal dan Mudah.

"Kita meraih 100 persen tambahan kursi pada Pemilu 2019 ini, tentunya kami sangat berterima kasih atas kepercayaan masyarakat," ujarnya.

Selain Hari Kartono, anggota legislator yang baru terbanyak di Partai Amanat Nasional (PAN), yakni, sebanyak enam orang, di mana perolehan kursi sebanyak 9 orang.

Untuk muka baru legislator dari PAN adalah, Hj Sarifah Sakinah, Amelia Handaya, Harry Wijaya, Mira Farialni, Hj Rinda Herliani, Afrizal Ayesinena dan Istiqomah.

Dengan berhasilnya meraih 9 kursi tersebut, maka kursi pimpinan dewan kini diambil alih PAN dari Parati Golkar yang pada Pemilu 2014 mendapatkan kursi terbanyak, yakni, delapan kursi.

Baca juga: Legislatif Kotabaru 16 orang atau 45,7 persen diisi wajah baru

Baca juga: Berikut wajah-wajah baru para pejabat yang dilantik Bupati HST

Kini, Golkar hanya mendapat enam kursi, hanya satu muka baru, yakni, Sukrowardi, namun tetap mendapat wakil ketua dewan.

Untuk partai lainnya yang cukup banyak memiliki anggota legislatif yang baru ada partai Demokrat, yakni, dari lima orang yang terpilih, tiga diantaranya muka baru, yakni, Adi Junaidi, Abdul Haris dan Gusti Yuli Rahman.

Untuk di PDIP hanya satu muka baru dari lima anggota terpilih, yakni, Saut Natan Samosir. Sama halnya dengan PKS dari lima anggota terpilih hanya satu muka baru, yakni, Wahid.

Sementara, PKB ada dua muka baru, yakni, Hilyah Aulia dan Rahman Nanang Riduan. Kemudian dari partai Nasdem yang sama seperti Pemilu 2014 hanya meraih satu kursi, kini ditempati muka baru, yakni, Yunan Chandra.

Untuk partai yang meraih kursi lainnya adalah PPP dengan dua kursi, kemudian PBB satu kursi.

"Kita rasa semuanya sudah siap untuk acara pelantikan dan pengambilan sumpah besok, karena semua mengikuti geladi bersih," ucap Hj Ananda, Ketua DPRD Kota Banjarmasin periode 2014-2019.

Pewarta: Sukarli

Editor : Imam Hanafi


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Selatan 2019