Kepala Dinas Komunikasi dan Informasi Kabupaten Barito Kuala (Diskominfo Batola), Kalimantan Selatan  Akhmad Wahyuni  mengatakan, Pemkab Batola akan menerapkan Tambahan Penghasilan Pegawai (TPP) dengan mempertimbangkan hasil kinerja berdasarkan SKP yang rencananya mulai diberlakukan Oktober 2019.

“Sejak Agustus 2019 pemkab mulai mengujicoba absensi online melalui aplikasi Smart Presensi pada handphone masing-masing ASN,”ujarnya.

Dalam menunjang sistem itu, menurut dia, Dinas Komunikasi dan Informatika (Diskominfo) Batola pun telah mempersiapkan segala sesuatunya termasuk kelancaran jaringan.

“Yang pasti kita harus mencoba dulu. Kalau tidak dicoba kita tidak tahu kelemahan dan kekurangan. Nanti sambil jalan kita lakukan penyempurnaan dan perbaikan,” tutur Kepala Dinas Kominfo Batola, Akhmad Wahyuni saat menjadi Pembina Apel Bendera, di halaman Kantor Bupati Batola, Senin (29/7).

Mantan Kabag Humpro Setda Batola mengutarakan,  kelebihan dan kekurangan penerapan absensi sistem online yang bisa meningkatkan kedisiplinan, kinerja hingga peningkatan penghasilan bagi pegawai.

Baca juga: Modern Puskesmas will soon be built in HSU and Batola

Sedangkan kekurangannya, jelas dia, akan menimbulkan konsekuensi bagi yang tidak berdisiplin, kurangnya kinerja serta lain-lainnya termasuk menyangkut penghasilan.

Selain menyinggung masalah absensi sistem online, Kadis Kominfo Akhmad Wahyuni juga menyinggung tentang PPID (Pejabat Pengelola Informasi Daerah) serta website.

Terkait PPID, menurut Kadiskominfo yang akrap disapa pak Wawah ini,  sesuai Undang-Undang No. 14/2018 tentang Keterbukaan Informasi Publik maka setiap instansi atau lembaga pemerintah wajib memberikan informasi yang diminta masyarakat.

Oleh karena itu, jelasnya, setiap SKPD diharapkan membentuk PPID pembantu yang berfungsi memberikan informasi dengan tetap berkoordinasi kepada PPID utama dalam upaya memenuhi kewajiban sesuai ketentuan.

Menyangkut Tim Website, lelaki yang juga pernah menjabat Kadisporbudpar dan Kadispenda Batola ini mengutarakan, saat ini sudah tersedia orang-orang yang bertugas di masing-masing SKPD hingga kecamatan. Namun dalam pelaksanaan tidak semua petugas yang menjalankan fungsi secara aktif.

Untuk itulah, dikesempatan apel ini, Wawah mengimbau masing-masing petugas  agar bisa lebih aktif melaksanakan fungsi dengan memberikan informasi sesuai konten-konten yang tersedia.

Baca juga: Puskesmas modern segera dibangun di HSU dan Batola

Di sela pelaksanaan apel ini juga dilaksanakan penyerahan penghargaan dari Bupati Batola kepada 12 ASN lingkup Pemkab Batola yang memasuki masa purnatugas.  

Penghargaan itu diserahkan Wakil Bupati Batola H Rahmadian Noor didampingi Pj Sekda H Abdul Manaf dan Kepala Bapegdiklat H Hardian Noor.



Baca juga: Bupati panen ikan patin di Desa Jelapat Baru
 

Pewarta: Arianto

Editor : Ulul Maskuriah


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Selatan 2019