Nasabah Bank Kalsel kini bisa melakukan pembayaran Zakat, Infaq dan Sedekah (ZIS) melalui bank tersebut dengan berbagai teknologi perbankan yang telah disiapkan.
Direktur Utama Bank Kalsel Agus Syabarrudin di Banjarmasin, Kalimantan Selatan, Senin mengatakan pihaknya terus berupaya memberikan pelayanan terbaik kepada nasabah, dengan selalu menyesuaikan perkembangan teknologi.
Melalui berbagai teknologi yang disiapkan, nasabah atau masyarakat, bisa menarik uang dan bertransaksi di seluruh jaringan kantor Bank Kalsel, termasuk jaringan ATM Bank Kalsel yang berjumlah 239 unit .
Kemudian, jaringan ATM bersama atau melalui aplikasi mobile banking untuk cek saldo, transfer dan termasuk untuk pembayaran ZIS.
"Jadi saat cuti bersama dan libur Lebaran, nasabah tidak perlu khawatir, karena masyarakat tetap bisa bertransaksi di Bank Kalsel dengan memanfaatkan saluran pembayaran yang tersedia," katanya.
Selain itu, tambah dia, menyambut Idul Fitri 1440 Hijriah, pihaknya juga menyiapkan layanan penukaran uang receh sesuai dengan kebutuhan nasabah.
"Kami tidak memberikan batasan berapa nilai yang boleh ditukar, selama persediaan fisik masih ada, berapapun boleh," katanya.
Sedangkan untuk layanan operasional, Bank Kalsel tetap buka hingga Jumat, 31 Mei 2019 dan layanan perbankan akhir pekan buka sampai Minggu, 2 Juni 2019 di Kantor Cabang Pembantu Duta Mall dan Kantor Cabang pembantu syariah (KCPS) Q-Mall.
Bank Kalsel menyiapkan dana hingga Rp2 triliun untuk mengantisipasi peningkatan penarikan uang oleh nasabah di seluruh Kalimantan Selatan menjelang Idul Fitri.
Penyediaan uang tersebut sebagai upaya Bank Kalsel untuk memberikan pelayanan terbaik, terutama saat cuti bersama Hari Raya Idul Fitri 1440 Hijriah.
Dana tersebut, kata dia, juga sebagai persiapan untuk pembayaran gaji dan tunjangan hari raya ASN, pencairan kredit dan pembiayaan, serta pembayaran program pemerintah, seperti sertifikasi guru, dana bantuan operasional sekolah dan dana desa.
Selain dana Rp2 triliun, tambah dia, Bank Kalsel juga menyiapkan dana di seluruh ATM di wilayah Kalsel sebesar Rp75 miliar, untuk memudahkan masyarakat dalam bertransaksi keuangan, terutama menarik uang dalam jumlah tertentu.
COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Selatan 2019
Direktur Utama Bank Kalsel Agus Syabarrudin di Banjarmasin, Kalimantan Selatan, Senin mengatakan pihaknya terus berupaya memberikan pelayanan terbaik kepada nasabah, dengan selalu menyesuaikan perkembangan teknologi.
Melalui berbagai teknologi yang disiapkan, nasabah atau masyarakat, bisa menarik uang dan bertransaksi di seluruh jaringan kantor Bank Kalsel, termasuk jaringan ATM Bank Kalsel yang berjumlah 239 unit .
Kemudian, jaringan ATM bersama atau melalui aplikasi mobile banking untuk cek saldo, transfer dan termasuk untuk pembayaran ZIS.
"Jadi saat cuti bersama dan libur Lebaran, nasabah tidak perlu khawatir, karena masyarakat tetap bisa bertransaksi di Bank Kalsel dengan memanfaatkan saluran pembayaran yang tersedia," katanya.
Selain itu, tambah dia, menyambut Idul Fitri 1440 Hijriah, pihaknya juga menyiapkan layanan penukaran uang receh sesuai dengan kebutuhan nasabah.
"Kami tidak memberikan batasan berapa nilai yang boleh ditukar, selama persediaan fisik masih ada, berapapun boleh," katanya.
Sedangkan untuk layanan operasional, Bank Kalsel tetap buka hingga Jumat, 31 Mei 2019 dan layanan perbankan akhir pekan buka sampai Minggu, 2 Juni 2019 di Kantor Cabang Pembantu Duta Mall dan Kantor Cabang pembantu syariah (KCPS) Q-Mall.
Bank Kalsel menyiapkan dana hingga Rp2 triliun untuk mengantisipasi peningkatan penarikan uang oleh nasabah di seluruh Kalimantan Selatan menjelang Idul Fitri.
Penyediaan uang tersebut sebagai upaya Bank Kalsel untuk memberikan pelayanan terbaik, terutama saat cuti bersama Hari Raya Idul Fitri 1440 Hijriah.
Dana tersebut, kata dia, juga sebagai persiapan untuk pembayaran gaji dan tunjangan hari raya ASN, pencairan kredit dan pembiayaan, serta pembayaran program pemerintah, seperti sertifikasi guru, dana bantuan operasional sekolah dan dana desa.
Selain dana Rp2 triliun, tambah dia, Bank Kalsel juga menyiapkan dana di seluruh ATM di wilayah Kalsel sebesar Rp75 miliar, untuk memudahkan masyarakat dalam bertransaksi keuangan, terutama menarik uang dalam jumlah tertentu.
COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Selatan 2019