Wakil Bupati Banjar Saidi Mansyur menghadiri peringatan Isra Mi'raj Nabi Muhammad SAW yang dirangkai dengan peringatan wafat (haul) Datu Bangkala di Kecamatan Cintapuri, Rabu (3/4).

Kedatangan Saidi Mansyur yang mengenakan baju koko warna putih disambut hangat habaib, ulama, tokoh masyarakat, dan ratusan jamaah haul yang sebagian besar masyarakat sekitarnya.

Peringatan Isra Mi'raj Nabi Besar Muhammad SAW sekaligus Haul Datu Bangkala itu mengangkat tema, meraih ilmu, iman dan taqwa sebagai wahana menerapkan makna salat 5 waktu dalam kehidupan sehari-hari.

"Harapan kami, peringatan Isra Mi'raj Nabi Besar Muhammad SAW dapat dimaknai sehingga keimanan dan ketaqwaan kepada Allah SWT semakin meningkat," ucap wabup didepan ratusan jamaah.

Wakil kepala daerah yang juga menjabat Ketua LPTQ Kabupaten Banjar itu sangat senang masyarakat berkumpul dalam majelis kebaikan memperingati Isra Mi'raj sekaligus haul Datu Bangkala.

"Mudah-mudahan acara yang kita laksanakan dapat membawa berkah kepada kita dengan kemuliaan Rasulullah Muhammad SAW dan berkat dari para habaib yang hadir disini," ungkapnya.

Diakhir sambutannya, menghimbau agar seluruh masyarakat menjaga tali persaudaraan ditengah agenda nasional pesta demokrasi baik pemilihan presiden/wapres maupun pemilihan legislatif.

Peringatan Isra Mi'raj diawali dengan pembacaan Maulid Habsyi dan tahlil serta ceramah agama disampaikan Habib Ahmad Bin Yunus Al Muhdar dan Habib Muhammad Fahmi Al Muhdar dari Jawa Timur.

Pewarta: Yose Rizal

Editor : Hasan Zainuddin


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Selatan 2019