Gubernur Kalimantan Selatan (Kalsel) H Sahbirin Noor menyatakan bahwa Pemerintah daerah (Pemda) wajib mendukung dan menjalankan program-program dari Pemerintah Pusat.

Hal itu disampaikannya saat acara pelantikan dan pengambilan sumpah jabatan H A Chairansyah menjadi Bupati Hulu Sungai Tengah (HST), Jum'at (1/3) di Gedung Mahligai Pancasila Banjarmasin.

"Pemda dan kepala daerahnya juga harus mampu berinovasi guna membangun Kabupatennya dan peningkatan pelayanan kepada masyarakat," kata Birin.

Selain itu, dalam bidang pembangunan, Kepala daerah dan jajarannya diharapkan bersama-sama saling bersinergi dengan Pemprov hingga Pemerintahan Pusat untuk kemajuan banua yang lebih baik.

Namun, Paman Birin juga mengingatkan agar kepala daerah berhati-hati dalam mengambil sebuah kebijakan dan keputusan. Jangan sampai bertentangan atau melampaui kewenangan sebagai Kepala Daerah.

"Disamping harus menyelaraskan program, sebagai Kepala Daerah juga jangan sampai melupakan aspirasi masyarakat dalam mengambil keputusan," ujarnya.

Dia juga mewanti-wanti agar kepala daerah berhati-hati terutama dalam hal anggaran. Jangan sampai terlibat kasus korupsi dan pungutan liar (pungli).

"Mari bersama-sama saling bergotong royong membangun banua agar masyarakat kita di Kalimantan Selatan ini semakin maju dan sejahtera," kata Gubernur.

Pewarta: M. Taupik Rahman

Editor : Ulul Maskuriah


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Selatan 2019