Pogba bawa MU singkirkan Chelsea di Piala FA

Selasa, 19 Februari 2019 6:08 WIB

Jakarta (Antaranews Kalsel) - Manchester United lolos ke babak perempat final Piala FA setelah menyingkirkan Chelsea 2-0 di putaran ke-lima di Stamford Bridge, London, Senin malam waktu setempat. Pogba menjadi aktor kemenangan United.

Dua gol United disumbangkan oleh Ander Herrera dan Paul Pogba yang mengantarkan United ke babak perempat final untuk kelima kalinya secara berturut-turut, demikian laman resmi TheFA.com,  Selasa pagi.

Paul Pogba yang tak terjaga melancarkan assist dari sayap kiri yang langsung disambut oleh sundulan kepala Ander Herrera untuk gol pembuka United di menit ke-31.

Menjelang turun minum, Pogba kembali berperan lewat sundulan kepalanya memanfaatkan umpan dari Marcus Rashford untuk gol kedua United.

Maurizio Sarri sebenarnya memiliki banyak pilihan pemain serang di bangku cadangan namun trio lini depan mereka, Gonzalo Higuain, Pedro dan Eden Hazard, tumpul karena kurangnya dukungann dari lini tengah di babak pertama. 

Chelsea berjuang sekuat tenaga di paruh kedua namun tidak menemukan celah untuk mengejar ketertinggalan mereka. 

Pogba, yang menemukan kembali permainannya di bawah kepelatihan Ole Gunnar Solskjaer, menjadi inspirasi pemain United malam itu.

Editor: Teguh Handoko

Pewarta: Aditya Eko Sigit Wicaksono

Editor : Imam Hanafi


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Selatan 2019

Terkait

Chelsea dan amerikanisasi Liga Inggris

Selasa, 7 Juni 2022 7:30

Real Madrid melaju ke semifinal

Rabu, 13 April 2022 6:23

Main klinis dan mengurung Chelsea

Rabu, 16 Maret 2022 7:25

Chelsea menang 2-0 atas Lille

Rabu, 23 Februari 2022 6:35
Terpopuler