Barabai, (Antaranews Kalsel) - Pangdam VI Mulawarman Mayjend TNI Subiyanto melakukan kunjungan kerja ke Kabupaten Hulu Sungai Tengah (HST) di Batalyon 621/Manuntung guna cek kesiapan pengamanan pemilu 2019.
Rombongan Pangdam tersebut disambut langsung oleh Plt Bupati HST H A Chairansyah didampingi Dandim 1002 Letkol Inf Nur Rohman Zein, Danyon 621 Manuntung Letkol Inf M. Ishak HB dan Kapolres HST AKBP Sabana Atmojo yang diiringi dengan penampilan teatrikal serta yel-yel prajurit Batalyon 621, Kamis (17/1)
"Selama 10 bulan saya menjabat sebagai Pangdam belum pernah ke HST, jadi kita melakukan silaturahmi sekaligus kunjungan kerja dalam rangka mencek kesiapan pasukan dalam pengamanan pemilu 2019," Subiyanto.
Setelah melihat kesiapan prajurit di Batalyon 621 dan koordinasi dengan Bupati, Kapolres dan Dandim, memastikan Pemilu akan berlangsung aman dan damai karena telah mendapatkan dukungan semua pihak.
"Anggota prajurit TNI yang diturunkan untuk wilayah Kalsel dalam pengamanan Pemilu nanti adalah sekitar 1480 orang, kurang lebih 2/3 dari kekuatan Polri yang dikomando Polda Kalsel," katanya.
H A Chairansyah mengucapkan terima kasih kepada Pangdam yang bisa berkunjung ke HST dalam rangka mengecek persiapan menghadapi Pilpres dan Pileg yang berlangsung bulan Aplil 2019 nanti.
"Kedatangan beliau tentunya menjadi bentuk dukungan TNI terhadap pemerintah daerah dan motivasi untuk melaksanakan pesta demokrasi," katanya.
Oleh karena itu, tambahnya, semangat menggelorakan sinergitas antara Pemda bersama TNI/Polri selalu dilakukan dengan harapan semuanya dapat berjalan dengan tertib, aman dan lancar.
Baca juga: Tapin belajar pengelolaan parkir ke HST
Baca juga: Pemkab HST akan menerbitkan kartu identitas anak
Baca juga: SLBM menjadi solusi MCK di pondok pesantren
COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Selatan 2019
Rombongan Pangdam tersebut disambut langsung oleh Plt Bupati HST H A Chairansyah didampingi Dandim 1002 Letkol Inf Nur Rohman Zein, Danyon 621 Manuntung Letkol Inf M. Ishak HB dan Kapolres HST AKBP Sabana Atmojo yang diiringi dengan penampilan teatrikal serta yel-yel prajurit Batalyon 621, Kamis (17/1)
"Selama 10 bulan saya menjabat sebagai Pangdam belum pernah ke HST, jadi kita melakukan silaturahmi sekaligus kunjungan kerja dalam rangka mencek kesiapan pasukan dalam pengamanan pemilu 2019," Subiyanto.
Setelah melihat kesiapan prajurit di Batalyon 621 dan koordinasi dengan Bupati, Kapolres dan Dandim, memastikan Pemilu akan berlangsung aman dan damai karena telah mendapatkan dukungan semua pihak.
"Anggota prajurit TNI yang diturunkan untuk wilayah Kalsel dalam pengamanan Pemilu nanti adalah sekitar 1480 orang, kurang lebih 2/3 dari kekuatan Polri yang dikomando Polda Kalsel," katanya.
H A Chairansyah mengucapkan terima kasih kepada Pangdam yang bisa berkunjung ke HST dalam rangka mengecek persiapan menghadapi Pilpres dan Pileg yang berlangsung bulan Aplil 2019 nanti.
"Kedatangan beliau tentunya menjadi bentuk dukungan TNI terhadap pemerintah daerah dan motivasi untuk melaksanakan pesta demokrasi," katanya.
Oleh karena itu, tambahnya, semangat menggelorakan sinergitas antara Pemda bersama TNI/Polri selalu dilakukan dengan harapan semuanya dapat berjalan dengan tertib, aman dan lancar.
Baca juga: Tapin belajar pengelolaan parkir ke HST
Baca juga: Pemkab HST akan menerbitkan kartu identitas anak
Baca juga: SLBM menjadi solusi MCK di pondok pesantren
COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Selatan 2019