Kotabaru, (Antaranews Kalsel) - Bupati Kotabaru H Sayed Jafar didampingi Hj. Fatma Idiana TP PKK Kotabaru Bersama Pejabat SKPD menghadiri peringatan hari kelahiran Nabi Muhammad SAW 1440 Hijiriah bersama warga Desa Salino di Masjid Darusaalam, Kecamatan Pulau Laut Tengah.

Acara juga dihadiri Camat Pulau Laut Tengah, Kapolsek Pulau Laut Tengah, Kasdim dan Danrami Kodim 1004 Kotabaru, Perwakilan Lanal Kotabaru, Kepala Desa se-Kecamatan Pulau Laut Tengah, Tokoh Agama, Tokoh Masyarakat, dan ratusan jamaah maulid.

Dengan penceramah Ustad Supiani, El.Ali.S.Pdi dari Kabupaten Tanah Bumbu. Dengan tema, "kita tingkatkan ukhuah dan solidaritas kebehinnekaan dalam bingkai persatuan umat.

Dalam sambutannya Bupati kotabaru Sayid Jafar, SH mengatakan, "Alhamdulillah kita hari ini bisa dipertemukan didalam masjid untuk melaksanakan memperingati maulid Nabi Muhammad SAW jatuh pada 27 Rabiul Awal 1440 Hijiriah, tentunya sekaligus menjalin tali silaturahmi pemerintah dengan masyarakat, semoga hari ini kita mendapatkan keberkahan dari Allah SWT tentunya pada Kecamatan Pulau Laut Tengah.


Tujuan dari diadakan maulid ini, tentunya tidak lain adalah untuk meminta syafaat baginda kita Nabi Muhammad SAW yang selalu dilaksanakan setiap tahunnya mari kita bersama sama yang hadir dalam peringatan Maulid ini bersama-sama bisa meneladani keperibadian dan akhlak mulia, dan senantiasa menanamkan rasa cinta kepada Rasulullah SAW wujud keimanan kita kepada Allah SWT.

Pewarta: Humas Pemkab

Editor : Imam Hanafi


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Selatan 2018