Pelaihari, (Antaranews Kalsel)-Pemerintah Kabupaten Tanah Laut, Kalimantan Selatan menggelar peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW 1440 Hijriah, di Hutan Jati Setdakab Tanah Laut, Senin (3/12).
“Mudah-mudahan peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW pada hari ini, kita yang hadir bisa mengambil contoh teladan beliau,”ujar Bupati Tanah Laut H Sukamta.
Selain itu, menurut dia, pada peringatan itu seluruh yang hadir bisa mengambil pelajaran dari Rasullulah sebagai seorang pemimpin dunia yang sampai hari ini tidak ada bandingan nya.
“Dari seratus tokoh berpengaruh di dunia, Rasullulah adalah yang nomor satu. Inilah referensi kita para aparatur sipil negara, abdi Negara, abdi masyarakat untuk melaksanakan tugas dengan baik,”tegasnya.
Bahkan, ucap bupati, dapat memberikan pelayanan kepada masyarakat dengan baik, sehingga masyarakat betul-betul merasakan terayomi dengan baik.
Acara tersebut dihadiri Habib Ahmad Hanafi Hariri Bahasyim, Ketua DPRD Tanah Laut, Ketua Pengadilan Negeri Tanah Laut, Ketua Pengadilan Agama Pelaihari, perwakilan Dandim 1009 Pelahari, pimpinan SKPD Lingkup Pemkab Tanah Laut dan ASN lingkup Pemkab Tanah Laut.
COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Selatan 2018
“Mudah-mudahan peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW pada hari ini, kita yang hadir bisa mengambil contoh teladan beliau,”ujar Bupati Tanah Laut H Sukamta.
Selain itu, menurut dia, pada peringatan itu seluruh yang hadir bisa mengambil pelajaran dari Rasullulah sebagai seorang pemimpin dunia yang sampai hari ini tidak ada bandingan nya.
“Dari seratus tokoh berpengaruh di dunia, Rasullulah adalah yang nomor satu. Inilah referensi kita para aparatur sipil negara, abdi Negara, abdi masyarakat untuk melaksanakan tugas dengan baik,”tegasnya.
Bahkan, ucap bupati, dapat memberikan pelayanan kepada masyarakat dengan baik, sehingga masyarakat betul-betul merasakan terayomi dengan baik.
Acara tersebut dihadiri Habib Ahmad Hanafi Hariri Bahasyim, Ketua DPRD Tanah Laut, Ketua Pengadilan Negeri Tanah Laut, Ketua Pengadilan Agama Pelaihari, perwakilan Dandim 1009 Pelahari, pimpinan SKPD Lingkup Pemkab Tanah Laut dan ASN lingkup Pemkab Tanah Laut.
COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Selatan 2018