Paringin, (Antaranews Kalsel) - Rencana rehab rumah kaum dhuafa di Desa Ambuyang, Halubau, Kecamatan Paringin Selatan oleh Sahabat Balangan Centre (SBC), Kabupaten Balangan, Provinsi Kalimantan Selatan, batal dan menjadi bedah rumah dikarenakan keseluruhan bagian rumah sudah lapuk termakan usia.

Mulanya SBC dibantu TNI Kodim 1001/Amuntai-Paringin, Aparat Kecamatan Paringin Selatan, Aparat Desa setempat, anggota Rescue 304 Paringin, serta warga, berencana melaksanakan rehab atap daun yang bocor dengan diganti atap seng, kemudian membangunkan WC sehat bagi Nenek Inor, seorang dhuafa yang tinggal sendirian di rumah tua tersebut, pada Sabtu (20/10).

Namun apa daya, anggaran yang dikumpulkan dari pada donator serta kas SBC yang direncanakan Rp5.084.000, harus bertambah, karena rencana rehab akhirnya berubah menjadi bedah rumah.

Ketua Sahabat Balangan Centre, Dewi Purwanti, Senin (22/10) mengungkapkan, ini diluar rencana, alhamdulillah dari dana kas, kemudian ditambah para anggota SBC serta para donator yang terpaksa kita sambangi satu-persatu, kembali terkumpul sumbangan, baik berupa uang maupun bahan bangunan.

"Intinya, ini memang rezekinya beliau, sehingga dengan mudah bantuan berdatangan, baik tenaga, ide, finansial, dan lain sebagainya. Kemudian sejak Sabtu (20/10) hingga Selasa (23/10) tinggal tahap finishing bagian teras dan bagian WC," ungkapnya.

Kemudian untuk TNI Kodim 1001/Amt-Paringin, Danramil 1001-02 Paringin, Camat Paringin Selatan, Kepala Desa setempat, anggota Rescue 304 Paringin, serta warga, sangat berperan aktif dalam bergotong royong.

"Mereka aktor utama dalam kegiatan ini, dari pembongkaran bahkan hingga pembangunan, mereka tidak mempedulikan cuaca hujan dan panas. Mereka terus giat bekerja demi tercapainya sebuah rumah layak bagi warga," tutur Dewi.

Disampaikan, untuk bantuan kepada para kaum yang membutuhkan lainnya, kami berharap mereka bisa bersabar, sambil kami mengumpulkan pundi-pundi amal dan kas di Sahabat Balangan Centre, agar terus bisa berpartisipasi bersama Pemerintah Kabupaten Balangan, dalam rangka membantu warga yang membutuhkan.

Berikut Rekening Sahabat Balangan Centre (SBC) : 013.03.01.15130.2 Bank Kalsel Cabang Paringin, dengan Nomor Kontak yang bisa dihubungi: 0853-4900-9958, bagi para donator yang mempercayakan donasinya untuk kami salurkan kepada mereka yang benar-benar membutuhkan, di Wilayah Kabupaten Balangan, Provinsi Kalimantan Selatan, Pungkasnya.

Pewarta: Roly Supriadi

Editor : Gunawan Wibisono


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Selatan 2018