Pelaihari, (Antaranews Kalsel) - Bupati Tanah Laut, Kalimantan Selatan, Sukamta mengatakan, saat ini jumlah industri kecil dan menengah terus berkembang?di Tanah Laut dan jumlahnya sudah sekitar? 2.700 unit.

Jumlah IKM, menurut dia, pada tahun 2015 tercatat sebanyak 300 unit, dan kini meningkat menjadi 2.700 unit.

Pertambahan jumlah IKM tersebut, kata dia, berdampak positif pada penerimaan dari sektor pajak.

Bahkan, ungkap dia, ketaatan membayar pajak IKM di Tanah Laut dari tahun ke tahun makin meningkat.

Meningkatnya jumlah IKM, terang dia, tentunya sangat menggembirakan dan menandakan pertumbuhannya semakin baik.

Dia mengemukakan, salah satu program unggulan pasangan Sukamta-Abdi Rahman pada lima tahun pemerintahan adalah penerapan pinjaman modal dengan bunga nol perse agar IKM di Tanah Laut semakin tumbuh dan berkembang.

"Pinjaman modal bunga nol persen kepada IKM? agar usaha masyarakat tumbuh menjadi lebih baik lagi," katanya.
 

Pewarta: Arianto

Editor : Ulul Maskuriah


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Selatan 2018