Barabai, (Antaranews Kalsel) - Kepala Dinas Pertanian Kabupaten Hulu Sungai Tengah (HST) Zainuddin menyebutkan realisasi luas tanam lahan pertanian di HST sudah 59.678 hektare.

"Untuk HST target luas tanam Tahun 2018 ini adalah 62.372 Hektar yg harus diselesaikan, sedangkan realisasinya sampai pertengahan September ini adalah 59.678 hektare," katanya saat acara tanam padi bersama di desa Walatung, Selasa (18/9).

Diterangkan Zainuddin sisanya mudah-mudahan dapat terealisasi akhir Desember mendatang dengan dibukanya lahan-lahan pertanian di daerah rawa.

Sedangkan produksi padi untuk Kabupaten HST menurutnya adalah sudah mencapai 243.268 Ton, jadi rata-rata produktivitasnya adalah 54 kwiantal per hektar atau 5,4 ton per hektar.

"Capaian ini tidak lain dari kerja keras para petani, penyuluhan pertanian dan Pemkab HST yang terus mendorong dan medukung secara intens program-program pertanian," katanya.

Plt Bupati HST H A Chairansyah juga mengungkapkan pihaknya akan senantiasa konsisten dan membantu para petani untuk dapat memajukan hasil-hasil pertanian.

Walaupun APBD HST saat ini masih rendah namun sektor pertanian terus menjadi prioritas utama pembangunan dengan tegas tetap tidak akan menanam sawit dan menambang batu bara.

"Alhamdulillah saat ini kita fokus dalam pembangunan di bidang pertanian, bantuan pun berdatangan baik dari Pemerintah Pusat maupun Provinsi," katanya.

Salah satunya adalah pengembangan lahan rawa di seluas 500 Hektar di Kecamatan Pandawan ini.

Ketua kelompok tani di Desa Walatung Baderiansyah menyampaikan mengungkapkan terima kasih kepada pemerintah dan jajaran TNI yang telah berperan aktif membantu petani.

"Kami berharap dengan akses jalan yang baik dan bantuan-bantuan alsintan maupun yang lainnya, lahan-lahan rawa dapat lebih luas lagi dibuka dan petani mendapatkan hasil yang melimpah dan sejahtera," katanya.

Pewarta: M. Taupik Rahman

Editor : Ulul Maskuriah


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Selatan 2018