Banjarmasin, (Antaranews Kalsel) -  Gubernur Kalimantan Selatan Sahbirin Noor memberikan hadiah umrah kepada wisudawan/wisudawati dengan IPK tertinggi, pada acara Wisudawan dan Wisudawati Universitas Islam Kalimantan (Uniska) Muhammad Arsyad Al Banjari
Banjarmasin

"Selamat dan sukses kepada 1007 civitas akademika UNISKA Banjarmasin atas terselenggaranya wisuda ke-38 ini, dan semoga para sarjana yang diwisuda hari ini nantinya turut berperan dalam pelaksanaan pembangunan di Banua," ujar Paman Birin.

Menurut Gubernur, hadiah umrah tersebut,  sebagai penyemangat, bagi mahasiswa/mahasiswi yang lain agar lebih giat kuliah dan berprestasi, sehingga menjadi lulusan yang berkualitas dan berdaya saing, serta  berkontribusi di Banua.

Ketua Dewan Pembina Yayasan UNISKA Hj  Rahmi Tajuddin Noor mengharapkan para wisudawan dapat menunjukkan kualitasnya dan
mampu berkiprah di bidangnya masing-masing.

"Sebagai bekal awal, kami latih dan bina, Alhamdulillah cukup berhasil. Wisuda kali ini juga lebih meningkat secara mutu dan kualitas, bahkan wisuda diadakan dua kali dalam setahun, dan semoga lulusan UNISKA Banjarmasin mampu bersaing dan menunjukkan kualitasnya," ungkapnya. 

Pewarta: .

Editor : Ulul Maskuriah


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Selatan 2018