Pelaihari, (Antaranews Kalsel)-Pemerintah Kabupaten Tanah Laut, memperingati Isra Mi'raj Nabi Muhammad SAW 1439 H,  di Taman Hutan Jati lingkungan Kantor Bupati Tala, Senin (9/4).


Acara Isra Mi’raj tersebut diawali dengan lantunan ayat suci Al-Qur’an  yang dibawakan  oleh H Muhammad Gazali, sedangkan  tausyiah menghadirkan Rektor Institut Islam Darul Lughah Wadda'wah Bangil Jatim Al Habib Segaf bin Hasan Baharun.

Habib Segaf bin Hasan Baharun mengatakan, semua ilmu yang ada di dunia berasal dari Allah SWT dan Allah SWT menurunkan ilmu tersebut kepada Nabi Muhammad SAW.

Maka seberapapun tingginya ilmu yang didapat manusia, menurut dia, berasal dari Allah SWT.

"Semua yang berlaku di dunia ini adalah sistem dari Allah SWT," ucap Habib.

Sementara, Pjs Bupati Tanah Laut Achmad Sofiani mengatakan, peringatan Isra Mi’raj  dapat mengingatkan semua yang hadir di acara itu untuk meningkatkan keyakinan dan keimanan kepada Allah SWT.

“Karena melalui peringatan Isra Mi'raj ini kita dapat mengingat, merenungkan dan memetik hikmah dari perjuangan Nabi Besar Muhammad SAW,” ucapnya.

Dalam kesempatan itu turut dilakukan penyerahan bantuan dari Dinas Ketahanan Pangan dan Perikanan Tanah Laut kepada lima kelompok tani wanita masing-masing senilai Rp50 juta.

Turut hadir dicara tersebut Sekdakab Tanah Laut H Syahrian Nurdin, Ketua Pengadilan Negeri Pelaihari Muhammad Amrullah, Forkominda, Kepala Kantor Kementrian Agama Tanah Laut Rusbandi, para Kepala SKPD dan ASN Pemkab Tanaha Laut.






 

Pewarta: Arianto

Editor : Imam Hanafi


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Selatan 2018