Banjarmasin, (Antaranews Kalsel) - Komandan Korem (Danrem) 101/Antasari Kolonel Inf Yudianto Putra Jaya menginginkan agar Kampung Tentara di Kelurahan Sungai Andai diberikan penghargaan.

"Babinsa dan warga kampung tentara  layak diberikan penghargaan, dan disampaikan kepada Walikota sampai ke tingkat pusat," kata Yudianto di Banjarmasin, Jumat.

Hal itu dikatakan Danrem ketika mengunjungi kampung tentara di Jalan Padat Karya Komplek Kayu Bulan RT 61 RW 03 Kelurahan Sungai Andai, Kecamatan Banjarmasin Timur, Kota Banjarmasin. 

Danrem menyatakan, kampung tentara diharapkannya sebagai penggagas untuk kampung lainnya, terutama menjadikan kampung lebih aman dan bersih. 

"Saya minta Dandim dan Babinsa lebih tajam lagi untuk di wilayah membina dan memberikan hal yang positif agar ke depannya menjadi lebih baik semua daerah dengan masyarakatnya yang tentram dan damai," ujarnya.

Pada kesempatan itu, Yudianto juga memberikan baju dan sepatu kepada perwakilan warga di kampung tentara secara simbolis.

Turut hadir mendampingi kunjungan Danrem di kampung tentara di antaranya Dandim 1007/Banjarmasin Letkol Inf Teguh Wiratama, Dandenpom 02/Banjarmasin Mayor CPM Sugiarto, Kasi Ter 101/Antasari Letkol Inf Imam Mochtarom, Danramil  Banjarmasin Utara Mayor Inf A Nasarudin dan Pasi ter Kodim 1007/Banjarmasin Kapten CHK Hadi Sutrisno.

Sedangkan dari aparatur pemerintahan setempat nampak Lurah Sungai Andai Ahmad Fahrudi ikut menyambut kunjungan Danrem, termasuk Ketua RT 61 Mujahit dan Penggagas Kordinator Kampung Tentara Agus.

Pewarta: Firman

Editor : Gunawan Wibisono


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Selatan 2018