Banjarbaru, (Antaranews Kalsel)-Wakil Wali Kota Banjarbaru H Darmawan Jaya Setiawan menghadiri  Wisuda Sarjana Strata 1 (S1) ke-16 sebanyak 47 wisudawan dan wisudawati Sekolah Tinggi Agama Islam Al Falah Banjarbaru di Gedung Bina Satria Banjarbaru, Kamis (22/2).

Darmawan, dihadapan Staf Ahli Gubernur Kalimantan Selatan Bidang Kemasyarakatan dan SDM H Wing Ariansyah dan undangan lainnya menyampaikan,keberhasilan dalam menyelesaikan seluruh program pendidikan ini tak mungkin terwujud tanpa adanya motivasi diri.

"Semangat ingin maju dan dukungan semua pihak, khususnya upaya dan doa orang tua, serta dedikasi seluruh staf pengajar yang dengan penuh keikhlasan dan pengabdian dalam membina dan mendidik," kata  H Darmawan Jaya.

Ia juga mengucapan selamat dan memberikan penghargaan yang tinggi kepada senat, pengurus, dan civitas akademika Sekolah Tinggi Agama Islam Al Falah Banjarbaru, atas kerja keras dan dedikasinya selama ini dalam memberikan pembelajaran hidup yang islami bagi generasi muda islam di daerah kita ini, hingga para mereka berhasil menyelesaikan pendidikannya.

Menurut dia, di masa yang akan datang Sekolah Tinggi Agama Islam Al Falah Banjarbaru kian maju dan berkualitas, tetap berdedikasi dan konsisten dalam mengemban pengabdian dan amanah memajukan dunia pendidikan, khususnya pendidikan islami bagi generasi muda islam di daerah kita ini.

H Darmawan Jaya Setiawan juga berpesan kepada para wisudawan dan wisudawati, yang pertama bahwa ingatlah saat kalian pertama kali mengikuti pendidikan di sekolah tinggi ini, bahwa segala sesuatu perbuatan baik harus diniatkan dengan ikhlas karena allah subhanahu wataalla.

Wisudawan dan wisudawati juga diminta untuk mengamalkan ilmu yang telah diajarkan, hanya untuk mencari ridho Allah Subhanahu Wataalla. 

Kedua, hendaklah selalu taat kepada Allah dan Rasulnya serta taat pada ajaran agama islam, karena kalian  adalah mahasiswa islam yang menyandang gelar sarjana islam, maka siapa lagi yang akan menjunjung tinggi ajaran agama islam, selain umat islam dan para intelektualnya.

Ketiga, hendaklah selalu taat dan patuh serta rendah hati kepada kedua orang tua dan masyarakat karena padi yang berisi akan tunduk, artinya orang yang berilmu hendaklah rendah hati tidak takabur atau sombong. Dan yang keempat, jagalah nama baik almamater Sekolah Tinggi Agama Islam Al Falah Banjarbaru.

H Wing Ariansyah menyampaikan kepada para wisudawan dan wisudawati agar dapat mengajarkan ilmu yang telah didapat kepada masyarakat. Karena Orang yang mengajarkan ilmu, menjadi seorang guru, baik guru dalam ilmu agama maupun ilmu dunia punya keutamaan begitu besar.

Ilmu tidak akan pernah hilang dari diri kita. Ilmu yang dibagikan justru akan menjadi ilmu yang berkah, seperti pohon yang berbuah. Jika seseorang membagikan ilmu, maka ilmunya akan semakin bertambah. Dengan mengajarkan ilmu, ilmu yang dimiliki akan semakin menancap kuat dalam sanubarinya./f

Pewarta: Yose Rizal

Editor : Ulul Maskuriah


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Selatan 2018