Banjarmasin, (Antaranews Kalsel) - Kelangkaan ketersediaan LPG 3 Kilogram di Kota Banjarmasih, Kalimantan Selatan dirasakan masyarakat sudah berjalan  hampir seminggu, hal itu  membuat harga gas LPG 3 Kilogram di tingkat pengencer melambung hingga Rp40 ribu pertabung.


"Sudah seminggu ini gas LPG 3 Kilogram langka dijual dieceran atau warung, kalau pun ada harganya dijual Rp35 ribu hingga Rp40 ribu," ujar Salasiah salah satu warga Jalan HKSN Alalak Utara, Banjarmasin Utara, Senin (19/2).

Menurut dia, kelangkaan gas LPG 3 Kilogram tersebut sudah dirasakan warga sejak seminggu yang lalu dan puncaknya pada hari ini warga mengantre di salah satu pangkalan di Jalan HKSN.

"Kami terpaksa antre di pangkalan, syarat untuk mendapatkan gas LPG 3 Kilogram wajib memiliki dan menunjukan kartu keluarga (KK)," ucapnya.

Dia berharap, kelangkaan gas LPG 3 Kilogram tersebut segera diatasi, sehingga kebutuhan masyarakat bisa teratasi dan harga eceran maupun pangkalan normal kembali

Terpisah, Alfisah warga Jalan HKSN Alalak Utara lainnya mengungkapkan,  kelangkaan gas LPG 3 Kilogram tersebut cukup meresahkan ibu-ibu karena tidak bisa memasak.

Untuk itu, dia meminta, dinas terkait maupun pihak terkait dapat mengatasi masalah tersebut karena kebutuhan gas LPG 3 Kilogram sangat diperlukan masyarakat.

Pewarta: Arianto

Editor : Abdul Hakim Muhiddin


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Selatan 2018