Kandangan, (Antaranews Kalsel) - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Hulu Sungai Selatan (HSS) melalui Dinas Komunikasi dan Informatika (Kominfo) HSS, menggelar jumpa pers terkait cuti Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Bupati HSS H Achmad Fikry.

Kepala Dinas Kominfo HSS Hendro Martono di Kandangan, Selasa, mengatakan jumpa pers bertujuan untuk memberikan penjelasan dan informasi terkait cuti Pilkada Bupati HST dan aspek lainnya yang perlu diketahui publik.

"Cuti Pilkada Bupati HSS merupakan keharusan bagi kepala daerah yang kembali akan mencalonkan diri dalam Pilkada 2018, dan tidak akan mengganggu kelancaran dan pelaksanaan pelayanan publik serta program pembangunan Pemkab HSS," katanya.

Bupati HSS H Achmad Fikry di Kandangan, mengatakan telah menerima surat persetujuan cuti Pilkada dari Gubernur Kalimantan Selatan H Sahbirin Noor tertanggal 23 Januari 2018 lalu, adapun cuti Pilkada berlaku sejak tanggal 15 Januari 2018 hingga 23 Juni 2018.

Dijelaskan dia, dalam masa cuti pilkada tersebut dirinya tidak lagi menggunakan fasilitas negara,  bertempat tinggal di kediaman pribadi Jalan Nusa Indah, Kandangan dan mendapat pengawalan dari lima orang personil dari Polres HSS, termasuk untuk bakal calon wakil bupatinya Syamsuri Arsyad.

Selama masa cuti, kepemimpinan di HSS akan dijabat Wakil Bupati HSS H Ardiansyah hingga akhir jabatan pada tanggal 17 Juni 2018, dan kembali dilanjutkan oleh caretaker Bupati HSS yang nantinya diusulkan oleh Gubernur Kalsel ke Mendagri.

"Kami atas nama Pemkab HSS mengucapkan terima kasih atas kerja sama yang harmonis terjalin selama ini dengan para pewarta yang bertugas di Kabupaten HSS, atas partisipasi dan dukungannya dalam pembangunan daerah," katanya, saat jumpa pers, di Aula Ramu Setda HSS, Kandangan, Selasa sore.

Menurut dia, apresiasi dari pihaknya terhadap keberadaan para pewarta di daerah berupa penyediaan waktu kesempatan bertanya, dan menyampaikan masukan dan saran dalam Rapat Koordinasi (Rakor) bulanan Pemkab HSS, dan langsung diberikan tanggapan baik oleh Bupati, atau pejabat SKPD terkait.

Ia menambahkan, untuk kegiatan publikasi kegiatan Pemkab HSS agar terus dilaksanakan, dan akan dilanjutkan oleh Wakil Bupati dan SKPD, karena masyarakat perlu mendapatkan informasi pembangunan dan media pers bisa menjadi jembatan untuk aspirasi dari masyarakat ke Pemkab HSS.

Turut hadir, Sekretaris Daerah HSS HM Ideham, para kepala SKPD, para asisten, staf ahli, kepala bagian di lingkungan Pemkab HSS dan para pewarta dari media cetak, online dan elektronik di HSS.

Pewarta: Fathurrahman

Editor : Gunawan Wibisono


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Selatan 2018