Martapura, (Antaranews Kalsel) - Desa Pesayangan Utara, Kabupaten Banjar, Kalimantan Selatan, ditetapkan sebagai contoh desa sadar Jaminan Sosial Ketenagakerjaan yang dilaksanakan Badan Penyelenggara Jaminan Sosial.

"Kami mengapresiasi langkah BPJS Ketenagakerjaan yang menetapkan Desa Pesayangan Utara sebagai contoh desa sadar jaminan sosial," ujar Bupati Banjar di Martapura, Senin.

Pernyataan itu disampaikan bupati di sela sosialisasi dan peluncuran gerakan desa sadar jaminan sosial yang dihadiri Kepala BPJS Ketenagakerjaan Cabang Banjarmasin Ramadan Sayo.

Menurut bupati, Desa Pesayangan Utara yang masuk wilayah Kecamatan Martapura Kota layak menjadi desa percontohan karena kepala desa dan aparaturnya sadar jaminan sosial.

"Kepala desanya mantan anggota DPRD dan pro aktif mengikuti berbagai kegiatan termasuk program jaminan sosial yang ditujukan BPJS kepada masyarakat," ungkapnya.

Ia mengatakan, penyelenggaraan sosialisasi jaminan sosial ketenagakerjaan yang dilaksanakan BPJS Banjarmasin itu memberikan pemahaman dan edukasi terkait program tersebut.

"Harapan kami, peserta sosialisasi camat dan kepala desa menyampaikan kepada masyarakat terkait program jaminan sosial sehingga mereka bisa menjadi peserta jamsos," ucapnya.

Ditekankan, jamsos ketenagakerjaan khususnya bagi aparatur desa sangat penting karena mereka bisa mendapat jaminan sosial jika terjadi sesuatu saat menjalankan tugas.

"Banyak program yang ditawarkan BPJS seperti jaminan kecelakaan kerja, jaminan kematian, jaminan hari tua dan jaminan pensiun yang bisa dipilih setiap aparatur desa," kata dia.

Kepala BPJS Ketenagakerjaan Cabang Banjarmasin Ramadan Sayo mengatakan, pihaknya mencanangkan seluruh desa di Kabupaten Banjar menjadi desa sadar jaminan sosial ketenagakerjaan.

"Harapan kami, aparatur desa dan masyarakat dari berbagai lapisan dan bidang pekerjaan menjadi peserta jamsos ketenagakerjaan karena manfaatnya besar bagi mereka," katanya.

Pewarta: Yose Rizal

Editor : Imam Hanafi


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Selatan 2017