Banjarmasin, (Antaranews Kalsel) - Tidak hanya melakukan penyempuranaan layanan kepelabuhanan, General Manager Pelindo III Banjarmasin Recky Julius Uruilal juga ingin menggali potensi barang masuk untuk meningkatkan arus barang ke pelabuhan Banjarmasin.

“Kami akan melakukan audiensi dengan Gubernur Kalsel kemungkinan potensi barang lain yang bisa massuk ke pelabuhan Banjarmasin,” kata Ricky Julius Uruilal saat ditemui wartawan di ruang kerjanya, Senin (9/10).

Untuk meningkatkan arus barang di pelabuhan Banjarmasin, Recky memandang tidak cukup hanya mengandalkan peningkatan arus barang yang ada saja tetapi juga melakukan inovasi dengan mencari potensi masuknya barang lain ke Kalimantan Selatan dengan konsekuensi memberikan fasilitas bongkar muatnya.

Ricky Julius Uruilal menjabat General Manager Pelindo III Banjarmasin menggantikan Fariz Hariyoso sejak senin (9/10), dan langsung turun melakukan tugasnya dengan turun ke lapangan berdialog dengan pekerja untuk mencari solusi efisiensi kerja di lingkungan tanggungjawabnya.

Dengan harapan mendapat ide melakukan inovasi terhadap potensi proses bisnis di lingkungan Pelindo III Banjarmasin.

Mengemban misi pengembangan usata baru dan meningkatkan pelayanan di Pelindo Banjarmasin, inovasi terhadap layanan peti kemas hingga layanan satu atap yang bisa memberikan kecepatan waktu layanan seefisen mungkin sehingga tidak da waktu terbuang. Disamping akan bersinergi dengan KSOP, Pemerintah Daerah,  Asosiasi serta mitra kerja lainnya.

"Masih banyak  inovasi yang bisa di tingkatkan standarnya, sehingga bisa meningkatkan kualitas layanan," kata Ricky Julius Uruilal.

Untuk target 2017, Pelindo III Banjarmasin telah mencapai keuntungan Rp. 18 miliar dari inisiasi Rp.17 Miliar hingga Agustus 2017. Namun bagi Recky Julius Uruilal hal tersebut masih akan ditingkatkan dengan waktu tersisa hingga akhir 2017./f

Pewarta: Herry Murdy Hernawan

Editor : Asmuni Kadri


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Selatan 2017