Rantau, (Antaranews Kalsel) - Bupati Tapin HM Arifin Arpan memantau dan melakukan pengawasan pembangunan yang ada di Kabupaten Tapin walau hari libur demi kelancaran dan mengetahui secara langsung kendala pembangunan tersebut.

Minggu (27/8), orang nomer satu di Bumi Ruhuy Rahayu tersebut melihat langsung pembangunan jembatan Jalan Lingkar By Pass Binuang Kecamatan Binuang di dampingi Kepala Dinas Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Zainal Aqli dan Kabid Bina Marga Yustan Aziddin.

"Kita hari ini melihat langsung pembangunan jembatan jalan Lingkar By Pass Binuang agar mengetahui sejauh mana sudah proses pembangunannya," ujar Bupati.

Dikatakan Bupati, bahwa, jembatan Lingkar By Pass Binuang ini sangat vital bagi kelancaran lalu lintas masyarakat sekitar untuk tempat aktifitas dan tentunya memecah kepadatan di jalan provinsi.

"Apabila jembatan ini selesai, tentu memudahkan masyarkat khususnya para pelajar untuk ke sekolah dan tentunya dengan waktu tempuh yang lebih dekat," ujarnya lagi.

Ditambahkan Kepala Dinas PUPR Tapin Zainal Aqli mengatakan bahwa jembatan dengan panjang 90 meter tersebut membentang membelah Sungai Bunut dan dibanguan sejak tahun 2013.

"Pembangunannya dimulai sejak 2013, namun karena pembangunanya secara bertahap sehingga belum rampung hingga sekarang, namun ditargetkan akhir tahun ini sudah bisa digunakan oleh masyarakat," ujarnya.

Pewarta: M Husein Asyari

Editor : Muhammad Husien Asy'ari


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Selatan 2017