Marabahan, (Antaranews Kalsel) - Tradisi pawai Taptu (Penetapan waktu) di malam jelang Peringatan HUT ke-72 Kemerdekaan Republik Indonesia (RI) tanggal 17 Agustus kembali digelar, Rabu (16/7) malam.

Pawai mengambil start di halaman Kantor Bupati Barito Kuala (Batola) ini dilengkapi penyalaan obor dari para pelajar SD, SLTP, SLTA, pramuka, guru, pegawai dishub, hansip, Satpol PP, polisi, dan TNI.

Pawai diiringi "marching band" Pertama Ijejela Marabahan tersebut  mengitari sejumlah ruas jalan dalam Kota Marabahan. Iring-iringan pawai membuat suasana Kota Marabahan semakin semarak serta menjadi tontonan masyarakat.

Sebelum pawai terlebih dahulu dilaksanakan Apel Taptu yang dipimpin Komandan Kodim (Dandim) 1005 Barito Kuala, Letkol ARH Irwan Setiawan.

Apel dihadiri Bupati Batola H Hasanuddin Murad, Wakil Bupati H Ma’mun Kaderi, Pimpinan DPRD Anis Riduan, Sekda H Supriyono, para Forkopimda beserta isteri, dan para pimpinan SKPD beserta isteri itu ditandai penyulutan obor secara simbolis kepada dua anggota TNI.

Salah seorang warga Marabahan Basuni mengatakan, pawai obor ini seakan mengingatkan dirinya pada masa-masa perjuangan yang sangat sulit terhadap penerangan listrik.

Iapun menilai pawai ini mengandung banyak manfaat bagi generasi sekarang untuk lebih mengenal suasana kehidupan di masa penjajahan.

"Pawai ini bermanfaat memberi kesadaran generasi sekarang tentang situasi pada masa penjajahan," katanya.

Malam HUT Kemerdekaan RI Tahun 2017 juga dilaksanakan Upacara Renungan Suci. Tepat pukul 00.00 Wita upacara dilaksanakan di Taman Makam Pahlawan 5 Desember Marabahan.

Upacara di tengah kegelapan malam ini kembali dipimpin Dandim 1005 Barito Kuala, Letkol ARH Irwan Setiawan.

Upacara yang dihadiri Bupati Hasanuddin Murad, Wakil Bupati H Ma’mun Kaderi, Sekda Supriyono, forkopimda, dan para pimpinan SKPD masing-masing beserta isteri, pasukan TNI, Polisi, Satpol PP, Dishubminfo, serta Hansip itu berisi pembacaan ikrar oleh inspektur upacara.


Pewarta: Arianto

Editor : Ulul Maskuriah


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Selatan 2017