Banjarmasin, (Antaranews Kalsel) - Bupati Tapin hadiri Peringatan Hari Jadi Provinsi Kalimantan Selatan ke 67 yang dilaksanakan di Kantor Gubernuran Lama Jalan Jendral Sudirman Kecamatan Banjarmasin Tengah Kota Madya Banjamasin, Senin (14/8).

Dalam sambutannya, Gubernur Kalimantan Selatan H Sahbirin Noor mengatakan agar dalam Dirgahayu Provinsi Kalimantan Selatan ke 67 dengan tema "Gawi Manuntung, Masyarakat Himung, Banua Bauntung"ini bisa menjadikan inspirasi untuk terus melakukan pembangunan di setiap kabupaten di Kalsel.

"Dimasa kepemimpinan kami, kami memulai pembangunan di wilayah pinggiran dengan pembangunan jalan-jalan agar desa-desa tersebut tidak terisolasi lagi dan bisa meningkatkan perekonomian masyarakat," ujarnya.

Selain itu, Paman Birin juga mengajak seluruh elemen mansyarakat dan pemerintah dalam membangun Kalsel agar menjadi provinsi yang mandiri dari segala sektor dianatarnya sektor pangan, perikanan, kesejahteraan dan sektor lainnya.

"Mari kita bersama-sama membangun semua sektor itu guna untuk memajukan kalsel," jelasnya

Sementara Bupati Tapin M Arifin Arpan yang didampingi Ketua TP PKK Tapin Ratna Ellyani Arifin Arpan sangat mendukung pembangunan-pembangunan yang ada di Kalsel.

"Pemkab Tapin sangat mendukung program-program pembangunan dari pemerintah Kalimantan Selatan," jelasnya.

Bupati juga mengucapkan dirgahayu yang ke 67 untuk Kalimantan Selatan dan berharap kedepannya pembagunan di Kalsel semakin berkembang lagi.

"Semoga kedepannya, pembangunan-pembangunan di Kalsel terutama di Tapin juga semakin berkembang," harap Bupati.

Disamping perayaan hari jadi Kalsel juga dimeriahkan ateaksk pesawat tempur F-16 dari skadron Lanud Iswayudi Madiun di langit Banjarmasin dan festival kuliner sebanyak 47 stand makanan dan minuman

Pewarta: M Husein Asyari

Editor : Muhammad Husien Asy'ari


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Selatan 2017