Kandangan, (Antaranews Kalsel) - Kecamatan Daha Selatan, Kabupaten Hulu Sungai Selatan (HSS) menjadi tuan rumah pelaksanaan Musabaqah Tilawatil Qur'an (MTQ) ke-45 tingkat Kabupaten HSS tahun 2017.

Wakil Bupati HSS selaku Ketua LPTQ HSS, H Ardiansyah, di Kandangan, Senin (27/7), mengatakan, penetapan tuan rumah sesuai dengan Surat Keputusan (SK) Bupati bahwa MTQ ke-45 Tingkat Kabupaten bertempat di Kecamatan Daha Selatan, MTQ yang rencananya dilaksanakan di Bulan Agustus.

"Saya mengharapkan agar pada rapat ini bisa ditetapkan tanggal pelaksanaan MTQ untuk menyesuiakan dengan jadwal  kegiatan Bupati HSS," katanya.

Ia meminta agar Tim Kerja MTQ ke-45 bekerja semaksimal mungkin dan menyesuaikan  dengan agenda untuk MTQ Tingkat Provinsi yang akan dilaksanakan di Kota Banjarmasin saat memimpin Rapat Tim Kerja LPTQ HSS di Aula Kantor Kementerian Agama HSS, Senin (24/7)

Begitupun agar panduan membaca Al Quran dapat dihidupkan kembali, bisa disosialisasikan melalui media radio lokal sehingga memudahkan masyarakat dalam mendengarkan serta mempelajarinya.

"Persiapan dilakukan matang agar orang-orang yang terpilih mewakili  Kabupaten HSS untuk berlomba di tingkat provinsi untuk dilatih dengan sungguh-sungguh,"katanya.

Ia menambahkan hal-hal yang berkaitan dengan teknis pelaksanaan semisal adminstrasi dan juga lokasi panggung MTQ, pemondokan peserta hingga makan peserta agar dipersiapkan dengan baik, berkaitan dengan dana agar dapat dimanfaatkan semaksimal mungkin.

Turut hadi dalam rapat tersebut, Asisten Administrasi Pembangunan dan  Kemasyarakatan Setda HSS,  H Hubriansyah, Kepala Kantor Kementerian Agama HSS H Matnor,, Kabag Kesra Setda HSS H M Thaha, Camat Daha Selatan Akhmad Sapuan, serta Tim Kerja LPTQ lainnya.

Pewarta: Fathurrahman

Editor : Fathurrahman


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Selatan 2017