Rantau, (Antaranews Kalsel) - Tim Kors Musik (Korsik) Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) Kabupaten Tapin akan mewakili Provinsi Kalimantan Selatan dalam Apel Besar Nasional HUT Satpol PP ke 67 dan Satlinmas ke 55 di Provinsi Nusa Tenggara Timur (NTT).

"Kita turut bersyukur Tim Kosik kita mewakili Kalsel pada hari puncak HUT Satpol PP dan Satlinmas di Kupang NTT," kata Bupati saat memberikan sambutan pelepasan 50 peserta Tim Korsik Satpol PP Tapin.

Bupati berpesan agar seluruh tim bisa terus menjaga kekompakan dan rasa disiplin yang kuat saat di Kupang nanti. Karena Tim Korsik tidak hanya membawa nama baik Tapin saja, tapi membawa nama baik Kalsel.

"Kalian akan berlaga di luar daerah, jadi tunjukan perilaku yang baik agar mendapat sambutan yang baik juga," pesan Bupati.

Bupati juga mempersilahkan tim yang berangkat untuk mengenal dan berwisata di daerah tersebut, namun harus selalu menjaga kesehatan, kekompakan, dan saling menjaga satu sama lain.

"Mulai saat ini, hingga kembali ke sini lagi harus selalu jaga kesehatan, jangan pulang dari sana malah sakit," kata mantan ketua DPRD Tapin tersebut.

Kepala Dinas Satpol PP dan Kebakaran H Mahyudin mengatakan bahwa sebanyak 50 peserta akan diberangkatkan pada Apel Besar HUT Satpol PP dan Satlinmas tersebut.

"Akhir bulan tepatnya (28/2) nanti kita akan berangkat, dan acara puncaknya kemungkinan tanggal (3/3)," terang Kadis.

Pada kesempat itu, ia mohon dukungan dan doa untuk keselamatan seluruh tim yang akan berangkat, karena ini membawa nama baik Tapin dan Kalsel.

Pewarta: M Husein Asyari

Editor : Ulul Maskuriah


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Selatan 2017