Dunia kesenian dan kebudayaan di Provinsi Kalimantan Selatan berduka atas wafatnya seniman YS Agus Soseno setelah dirawat di Rumah Sakit Islam Banjarmasin, Kamis sekitar pukul 10.00 WITA.
 
Kabar meninggalnya seniman yang berusia 60 tahun dan banyak berkarya di bidang seni sastra dan teater tersebut tersebar luas di media sosial.

Baca juga: Prof Rustam terkesan peribahasa Banjar pada buku YS Agus Suseno
 
Salah satu seniman sastra Kalsel Sandi Firly pun menuliskan di laman media sosialnya atas duka yang mendalam wafatnya seniman yang dikenal pemberani dan kritis tersebut.
 
Bahkan dia menuliskan tentang teman seprofesinya yang merupakan Ketua Dewan Kesenian Kota Banjarmasin Hajrian Syah yang merupakan murid YS Agus Soseno.
 
"Hajrian Syah adalah anak didik ruhani berkesenian (alm) YS Agus Suseno. Dalam banyak waktu, Hajri selalu bilang ia adalah murid almarhum, sampai kapanpun. Dan kukira, tulisan yang sangat pribadi dan intim ini adalah wujud bakti Hajri di akhir terakhir sang guru di alam fana ini," ujarnya menulis di laman facebooknya.
 
Tidak hanya Sandy Firli, seniman senior Kalsel Muchlis Maman atau yang lebih akrab disapa Julak Laraw juga menyampaikan duka yang mendalam atas wafatnya YS Agus Soseno.
 
Dia mengenang YS Agus Soseno merupakan sosok teman yang sempurna menjunjung adab orang Banjar. 
 
"Moga dia Khusnul khatimah, amal ibadahnya diterima Allah SWT," ujarnya.

Baca juga: Puisi akhir tahun dari penyair tiga generasi Kalsel
 
Demikian juga disampaikan seniman lukis Kalsel Aswin Noor yang menyampaikan wafatnya YS Agus Soseno menjadi daerah ini kehilangan budayawan yang pemberani.
 
YS Agus Soseno pada 2023 lalu telah meluncurkan buku berjudul "Baruh Urang Dikaruni, Baruh Saurang Taung" dari kumpulan peribahasa Banjar yang ditulisnya sejak 2014-2019.
 
Banyak lagi karya-karyanya di bidang sastra hingga membuat naskah teater.
 
YS Agus Soseno juga merupakan orang yang penegur sapa dan dedikasinya tinggi bagi kemajuan seni dan budaya daerah.
 

Pewarta: Sukarli

Editor : Imam Hanafi


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Selatan 2024