Kepala Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Kalimantan Selatan Dr H Muhammad Tambrin menyatakan petugas Embarkasi Banjarmasin mengutamakan layanan khusus bagi jamaah lanjut usia (lansia) pada operasional musim haji 2024 .
 
"Ini harus dilakukan dari daerah hingga ke Arab Saudi," ujar Tambrin di Banjarmasin, Sabtu.

Baca juga: Bandara Syamsudin Noor diharapkan tetap jadi embarkasi haji
 
Sebab, kata Tambrin, slogan pelaksanaan haji 2024 masih sama dengan 2024, yakni "Ramah Lansia".
 
"Tahun ini sama seperti tahun lalu banyak jamaah haji Lansia usia di atas 60 tahun," tutur Tambrin.
 
Karenanya, kata Tambrin, petugas haji daerah dan petugas penyelenggara ibadah haji (PPIH) Embarkasi Banjarmasin agar memberikan perhatian khusus bagi jamaah lansia ini sejak keberangkatan dari rumah ke asrama haji,  hingga berangkat ke tanah suci dan kembali ke Indonesia.
 
"Layanan khusus mereka juga saat di tanah suci melaksanakan ibadah, kita upayakan semua harus berjalan lancar," ucap Tambrin.
 
Petugas juga memfasilitasi segala keperluan dan jamaah lansia merasa nyaman, serta terayomi.
 
Bahkan saat di asrama haji sebelum keberangkatan, kata Tambrin, petugas menyediakan akomodasi yang terpisah bagi jamaah lansia dan disabilitas untuk memudahkan memberikan layanan dan tempatnya mudah diakses dengan kursi roda.
 
Baca juga: Ratusan calon jamaah haji Banjarmasin ikuti manasik haji

Diketahui, kata Tambrin, Embarkasi Banjarmasin akan memberangkatkan sebanyak 19 kloter pada musim haji 2024.
 
Menurut dia, Embarkasi Banjarmasin memberangkatkan jamaah haji dari dua provinsi, yakni Provinsi Kalsel sendiri dan Provinsi Kalimantan Tengah (Kalteng) dengan total 5.759 orang.
 
Diungkapkan dia, untuk Provinsi Kalsel sebanyak jamaah haji yang diberangkatkan sebanyak 4.071 orang sedangkan jamaah haji dari Kalteng sebanyak 1.688 orang.
 
Jemaah haji Embarkasi Banjarmasin akan diberangkatkan pada 12 Mei 2024 menggunakan jenis Pesawat Garuda Airbus 330 dengan kapasitas 320 jemaah.
 
"Jadi pada 11 Mei 2024 para jamaah haji kloter pertama sudah masuk Asrama Haji Kalsel di Kota Banjarbaru," demikian katanya.
 
Baca juga: Kemenag Kalsel: Ratusan JCH cadangan masuk penuhi kuota haji

Pewarta: Sukarli

Editor : Taufik Ridwan


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Selatan 2024