Banjarmasin, (Antaranews Kalsel) - Kontingen Provinsi Kalimantan Selatan cabang olahraga tenis meja putera beregu berhasil membabat tim tenis meja provinsi Sulawesi Tengah (Sulteng) dengan skor 3-0 di GOR 3 ITB Jatinangor, Jabar, Kamis.
Tim beregu tenis meja putera Kalsel yang turun pada Pekan Olahraga Nasional (PON) XIX Jawa Barat 2016 tersebut berada di pull A dengan lawan Sulawesi Tengah dan Jawa Timur.
Pada pertandingan dengan tim tenis meja putera Sulteng ini, atlet Kalsel Jeck Donal menang telak dengan atlet Sulteng Aditya dengan skor 3-0.
Hasil positif itu diteruskan Gilang Rahmadhan yang mengalahkan atlet Sulteng M Hasyim dengan skor 3-1.
Pada laga ketiga Kalsel menurunkan atletnya bernama Rian Fadillah yang menghadapi atlet Sulteng Dody Pratama, dengan semangat tinggi akhirnya Rian berhasil menundukkan musuhnya dengan berkesudahan 3-1.
Pelatih cabang olahraga tenis meja Kalsel Hariyono menyatakan, sangat gembira bisa merah kemenangan awal ini untuk modal melawan tim tenis meja putera Jawa Timur.
"Untuk cabang olahraga tenis meja ini kita memang tidak menargetkan terlalu tinggi, fokus kita sekarang bagaimana bisa lolos di pull meskipun runner up," tuturnya.
Saat ini, Kalsel sudah mengunpulkan tiga emas, tiga perak dan tiga perunggu, untuk medali emas didapatkan dari cabor menembak sebanyak dua dan loncat indah sebanyak satu./f
COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Selatan 2016
Tim beregu tenis meja putera Kalsel yang turun pada Pekan Olahraga Nasional (PON) XIX Jawa Barat 2016 tersebut berada di pull A dengan lawan Sulawesi Tengah dan Jawa Timur.
Pada pertandingan dengan tim tenis meja putera Sulteng ini, atlet Kalsel Jeck Donal menang telak dengan atlet Sulteng Aditya dengan skor 3-0.
Hasil positif itu diteruskan Gilang Rahmadhan yang mengalahkan atlet Sulteng M Hasyim dengan skor 3-1.
Pada laga ketiga Kalsel menurunkan atletnya bernama Rian Fadillah yang menghadapi atlet Sulteng Dody Pratama, dengan semangat tinggi akhirnya Rian berhasil menundukkan musuhnya dengan berkesudahan 3-1.
Pelatih cabang olahraga tenis meja Kalsel Hariyono menyatakan, sangat gembira bisa merah kemenangan awal ini untuk modal melawan tim tenis meja putera Jawa Timur.
"Untuk cabang olahraga tenis meja ini kita memang tidak menargetkan terlalu tinggi, fokus kita sekarang bagaimana bisa lolos di pull meskipun runner up," tuturnya.
Saat ini, Kalsel sudah mengunpulkan tiga emas, tiga perak dan tiga perunggu, untuk medali emas didapatkan dari cabor menembak sebanyak dua dan loncat indah sebanyak satu./f
COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Selatan 2016