Amuntai, (Antaranews.Kalsel) - Pegawai Negeri Sipil di Kabupaten Hulu Sungai Utara tetap antusias menghadiri ceramah yang diselenggarakan setiap Senin pagi sesudah apel meski sudah berada diujung Bulan Suci Ramadhan.


"Biasanya diujung Bulan Ramadan perhatian orang sudah teralihkan pada aktivitas lain jelang lebaran, namun PNS kita tetap antusias menghadiri ceramah pagi dan tidak berkurang semangatnya," ujar Sekretaris Daerah Kabupaten Hulu Sungai Utara (HSU) Eddy Yannor Idur.

Eddy mengatakan, kegiatan ceramah pagi selama Ramadan rutin dilaksanakan sehabis apel pagi di Halaman Pemkab HSU untuk mengisi Bulan Ramadan dengan kegiatan keagamaan.

Setiap Senin pagi, katanya, Pemda HSU melalui bagian Kesra mengundang ustadz secara bergantian untuk memberikan materi tausiyah.

"Semoga melalui ceramah pagi ini, mampu meningkatkan pengetahuan PNS akan Ilmu Agama untuk diterapkan dalam kehidupan mereka," katanya.

Ustadz Rif'an yang mengisi ceramah pagi menekankan pentingnya menerapkan kebiasaan di Bulan Ramadan pada 11 bulan berikutnya.

"Misalnya saja sifat kejujuran yang dilatih selama Ramadan saja kita amalkan di luar Ramadan maka akan mampu mengurangi prilaku korupsi," kata Rif'an.

Ia mengatakan, Umat Nabi Muhammad SAW dilebihkan dari umat-umat sebelumnya karena mendapatkan Bulan Ramadan yang didalamnya ada satu malam yang dinamakan Lailatul Qadar.

Ustadz Rif'an mengajak Kaum Muslimin untuk meningkatkan lagi amal ibadah pada sepuluh terakhir Ramadan agar bisa mendapatkan berkah Lailatul Qadar.

Pewarta: Eddy Abdillah

Editor : Eddy Abdillah


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Selatan 2016