Banjarmasin, (Antaranews Kalsel) - Peserta terbaik calon pegawai Bank Kalsel ini memilih penempatan di Banjarmasin agar memiliki akses lebih mudah untuk melanjutkan sekolahnya.

Ahmad ditetapkan sebagai peserta terbaik dari 41 calon pegawai baru yang lulus seleksi saat mengikuti pelatihan dan orienstasi calon pegawai Bank Kalsel.

Penetapan  dibacakan Direktur Utama Bank Kalsel H Irfan pada penutupan orientasi calon pegawai baru di aula Bank Kalsel di Banjarmasin, Jumat (24/6).

"Saya berharap calon pegawai baru terus meningkatkan pengetahuan dalam bekerja sehingga meningkatkan nilai hasil yang diperoleh," kata Direktur Utama Bank Kalsel H. Irfan saat memberi sambutan yang di dampingi ketiga pejabat direktur lainnya.

Atas prestasinya tersebut Ahmad memiliki hak menentukan sendiri daerah penempatannya bekerja. Dan Banjarmasin memnjadi pilihannya dengan alasan memiliki akses lebih mudah melanjutnya jenjang sekolahnya ke tingkat lebih tinggi.

"Saya pilih Banjarmasinkarena memiliki akses lebih mudah untuk melanjutkan sekolah ke jenjang lebih tinggi," kata Ahmad.

Keinginan Ahmad, mendapat respon positif bagi ke empat Direktur yaitu Direktur Bisnis H. Supian Noor, Direktur Operasi Hj. Yunita Martha dan Direktur Kepatuhan IGK Prasetya yang hadir pada penutupan orientasi calon pegawai baru tersebut.  

"Keinginan tersebut tidak hanya untuk Ahmad tapi juga teman-teman yang lain karena Bank Kalsel memberikan kesempatan bagi siapa saja meningkatkan kualitas diri selama sesuai koridor yang ada," kata H. Irfan.

Dengan bergabung di Bank Kalsel, Ahmad ingin berkontribusi dalam pembangunan di Kalimantan Selatan dan masyarakat juga merasakan peran Bank Kalsel.

Dala penutupan orientasi tersebut di tetapkan tiga peserta terbaik yaitu Ahmad sebagai terbaik pertama disusul Bangkita Hermyan Siswara dan Gusti Nur Ilma Ariella di tempat ketiga.

Ke 41 calon pegawai baru langsung mendapatkan penempatannya masing-masing di seluruh jaringan kantor Bank Kalsel.

Pewarta: Herry Murdy Hermawan

Editor : Herry Murdy Hernawam


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Selatan 2016