Banjarmasin, Antaranews Kalsel - Mencapai kemenangan menjadi bukan tujuan utama saat tim tenis Bank Kalsel dan Pelindo III Banjarmasin melakukan pertandingan persahabatan.

Pertandingan tenis persahabatan tim Klub Tenis Bank Kalsel dan Klub Trisakti Pelindo III Banjarmasin digelar di lapangan Dharma Praja Banjarmasin, Minggu (5/6).

"Eksibisi persahabatan ini sebagai ajang silaturahmi menjelang datangnya Ramadan," kata H Johan dari klub tenis Trisakti Pelindo III Banjarmasin.

Aplaus diberikan kepada pemain manapun yang bermain bagus di tiap game yang di mainkan sehingga suasana penuh keakraban benar-benar terasa dari pinggir lapangan.

"Yang penting silaturahmi, siapapun mau main silahkan," kata Hasan, anggota Komite Pemantau Resiko Bank Kalsel.

Diawali foto bersama, pertandingan dimulai tanpa draft pemain seperti yang kita lihat di tiap pertandingan resmi. Namun siapapun ingin bermain dipersilahkan main, tanpa melihat kelebihan dan kekurangan lawan dari pinggir lapangan.

Dan kemenangan bukan lagi hal yang harus dicapai tetapi jalinan silaturahmi menjadi kemenangan bersama diantara kedua tim tersebut.

"Ke depan ajang seperti ini harus terus digelar," tutup H Johan.

Pewarta: Herry Murdy Hermawan

Editor : Herry Murdy Hernawam


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Selatan 2016