Anggota DPRD Kotabaru, Kalimantan Selatan, Arbani menyatakan mengapresiasi dan mendukung program pemerintah daerah melakukan tata kelola kota di sepanjang jalan Simpang Tiga Irama hingga ke Bandara Gusti Syamsir Alam.

"Saya mendukung apa yang menjadi program pemerintah daerah untuk masyarakat," kata Arbani di Kotabaru, Selasa.

Menurut kader Partai Golongan Karya (Golkar) itu perubahan wajah kota, khususnya dari wilayah impang lampu merah Irama hingga Masjid Miftahul Jannah telah nampak hasilnya dan dapat dimanfaatkan oleh masyarakat, baik dalam berlalu lintas maupun penerangan jalan yang sudah dirasakan manfaatnya oleh warga.

Dengan terus dikerjakannya pembangunan yang sudah menjadi program pemerintah daerah melalui pekerjaan umum dan penataan ruang (PUPR) akan memaksimalkan pengerjaan pelebaran jalan dan pemasangan penerangan jalan umum hingga sejauh 12,5 kilometer sampai Bandara Gusti Syamsir Alam.

"Pemerintah juga memperbaiki saluran air di area Pal Satu untuk mengurangi dampak banjir yang sering ditimbulkan," ujarnya

Ia juga menjelaskan pemerintah melalui PUPR juga melakukan pengerukan drainase yang ditengarai menjadi penyebab banjir di kawasan Pal Satu, karena saluran air tidak berfungsi sebagaimana mestinya dan tertutup oleh material lumpur dan sampah.

"Kami apresiasi atas upaya yang dilakukan pemerintah daerah dan mendorong percepatan pembangunan agar dapat dimanfaatkan oleh masyarakat," katanya

Arbani berharap, pembangunan yang terus digalakkan oleh pemerintah daerah mendapat dukungan dari semua pihak termasuk masyarakat sekitar agar pemerintah dapat menata dan memperindah jalan jalan kota yang penggunanya seluas luasnya diperuntukkan masyarakat Kotabaru. 

Pewarta: Ahmad Nurahsin Q

Editor : Mahdani


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Selatan 2023