Komisi Pemilihan Umum (KPU) Hulu Sungai Tengah (HST), Kalsel melantik dan mengambil sumpah sebanyak 506 anggota Panitia Pemungutan Suara (PPS) yang nantinya siap mensukseskan Pemilu 2024.

Petugas PPS tersebut bekerja di 8 kelurahan dan 161 desa untuk mensukseskan Pemilu Tahun 2024, Selasa (24/1) di Halaman Gedung Murakata Barabai.

Ketua Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten HST Johransyah mengatakan para pendaftar awalnya berjumlah 1.303 orang melalui seleksi administrasi.

"Setelah mengikuti seleksi tertulis dan wawancara, akhirnya hari ini sebanyak 506 orang yang terpilih untuk dilantik menjadi PPS, per-Kelurahan atau Desa akan bertugas sebanyak tiga orang PPS," katanya.

Menurutnya, PPS yang dilantik hari ini harus siap kapanpun dalam melaksanakan seluruh tahapan Pemilu, karena sudah menjadi tugas, wewenang dan tanggung jawab, jadi tidak ada alasan untuk tidak mengerjakan.

"Ketika sudah dilantik dan membacakan fakta integritas, merupakan tanggung jawab moral bapak ibu sekalian sebagai PPS, tidak boleh keluar dari tahapan yang sudah diagendakan," ujarnya.

Ia menambahkan, anggota PPS terpilih juga diawasi oleh Bawaslu, Pengawas Kecamatan dan bekerjasama dengan Panitia Pengawas Desa atau Kelurahan.

"Sehingga, setiap pergerakan kalian dalam melaksanakan tugas dan tanggung jawab akan diawasi, saat melakukan aktivitas keseharian agar menghindari hal yang melanggar kode etik," tambahnya.

Ia berharap, pelaksanaan pemilu 2024 nanti bisa bekerjasama dan mendapat dukungan dari semua unsur, agar terciptanya pemilu yang berintegritas dan berkualitas khususnya di wilayah Kabupaten HST.

Baca juga: Bawaslu HST buka pendaftaran 169 PKD pengawasan Pemilu 2024
Baca juga: Berikut kasus menonjol selama tahun 2022 di Kabupaten HST
Baca juga: KONI HST resmi dilantik

Pewarta: M. Taupik Rahman

Editor : Imam Hanafi


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Selatan 2023