Sekretaris Daerah Kabupaten Tanah Laut (Sekdakab Tala) H Dahnial Kifli mengajak seluruh Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD) lingkup Pemerintah Kabupaten Tanah Laut (Pemkab Tala) agar terus berinovasi dalam bekerja untuk memberikan layanan yang terbaik bagi masyarakat. 

"Saya minta Aparatur Sipil Negara (ASN) lingkup Pemkab Tala harus berinovasi," ujar Sekdakab Tala pada apel kerja gabungan Pemkab Tala, di halaman Kantor Bupati setempat, Senin (12/9/2022). 

Menurutnya, inovasi tersebut dapat dimulai dari hal kecil yang kemudian berkembang menjadi pengabdian besar untuk membantu masyarakat dalam memperoleh pelayanan terbaik. 

Dalam kesempatan tersebut, Sekdakab Tala memberikan salah contoh aplikasi layanan yang diinisiasi oleh Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Disdukcapil) Tala, yakni Sistem Informasi Layanan Online Administrasi Kependudukan dan Pencatatan Sipil (SILAKAS). 

"Aplikasi SILAKAS ini kemarin telah meraih juara III pada ajang Kalimantan Selatan (Kalsel) Innovation Award (KIA)  2022 untuk kategori SKPD Kabupaten/Kota yang digelar Badan Penelitian dan Pengembangan Daerah (Balitbangda) Provinsi Kalsel," ucapnya.

Sekdakab pun turut memberikan apresiasi kepada Disdukcapil telah berhasil mengharumkan nama Tala melalui aplikasi layanan SILAKAS. 

Dia juga mengingatkan, agar seluruh ASN tetap profesional dan semangat dalam bekerja dan memberikan pelayanan terbaik bagi seluruh masyarakat Tanah Laut.

Berita terkait: Aplikasi SILAKAS Tanah Laut juara III ajang KIA 2022
 

Pewarta: Arianto

Editor : Mahdani


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Selatan 2022