Minamas Plantation kembali memberikan bantuan 162 ekor sapi untuk hewan kurban pada Idul Adha 1443 Hijriah di delapan provinsi.

COO Minamas Plantation – Azmi Jaafar mengatakan, di tengah pemulihan ekonomi akibat pandemi COVID-19 ini, kami tetap berkomitmen melakukan donasi hewan kurban yang merupakan salah satu bukti nyata partisipasi kami terhadap pemulihan kesejahteraan masyarakat. 

"Semoga donasi ini dapat bermanfaat dan membantu khususnya bagi masyarakat yang membutuhkan,” katanya melalui siaran pers Senin.

Azmi Jaafar juga mengimbau masyarakat serta Pemda setempat bersama-sama dengan perusahaan untuk terus menjaga dan mengantisipasi kebakaran baik di lingkungan perusahaan dan di lingkungan kebun masyarakat mengingat musim kemarau sudah tiba.

Asisten Bidang Pemerintahan & Kesejahteraan Rakyat, Pemkab Musi Banyuasin Yudi Herzandi mengatakan, kami bersyukur dan berterima kasih atas kepedulian dan komitmen perusahaan dalam mendonasikan hewan kurban kepada masyarakat sekitar kebun yang tentunya akan sangat bermanfaat bagi masyarakat. 

"Donasi kurban yang rutin dilakukan setiap tahunnya ini juga menandakan hubungan baik antara perusahaan dengan Pemerintah dan masyarakat,” ujarnya.

Salah satu penerima manfaat kurban di Jakarta - Heny mengatakan, pihaknya berterimakasih atas kepercayaan Manajemen dan karyawan Minamas Plantation yang telah mendonasikan hewan kurbannya kepada kami dan berharap kegiatan ini rutin dilakukan oleh Minamas karena sangat bermanfaat bagi masyarakat sekitar. 

Periode 2022 perusahaan menyerahkan 162 ekor sapi hewan kurban senilai Rp2,7 miliar kepada karyawan masyarakat sekitar di seluruh wilayah operasional perusahaan baik di Jakarta maupun di daerah yang tersebar di delapan provinsi, yakni Kalimantan Tengah, Kalimantan Selatan, Kalimantan Barat, Riau Utara, Aceh, Riau Selatan, Sumatera Selatan dan Jambi.

“Kita tahu bahwa hingga kini ekspor CPO masih menurun dan menjadi tantangan bahkan sangat berimbas pada operasional perusahaan dan industri kelapa sawit nasional. Namun, hal tersebut tidak menghentikan komitmen perusahaan dalam berbagi dengan sesama di momen yang baik ini,” tutup Azmi Jaafar. 

Selain rutin berkontribusi melalui pilar Pemberdayaan Masyarakat dan Lingkungan seperti donasi hewan kurban, program tanggung jawab sosial Minamas Plantation juga dikembangkan dalam pilar Pendidikan, Kepemudaan, Olahaga dan Budaya yang berkomitmen dan fokus pada peningkatan kesejahteraan masyarakat.

Sementara itu, Minamas Plantation Group adalah bagian dari Sime Darby Plantation Berhad, Malaysia. 

Didirikan pada April 2001 dan beroperasi di delapan provinsi di Indonesia, dengan total area sekitar 250 ribu hektare. 

Dari jumlah ini, setidaknya 190 ribu hektare di antaranya telah ditanam dengan kelapa sawit, mewakili sekitar 75% dari total area yang dimiliki. 
Dengan 64 perkebunan dan 22 pabrik yang berlokasi di Sumatera, Kalimantan dan Sulawesi, Minamas Plantation memiliki total tenaga kerja hampir 25.000 di Indonesia.***1***
 

Pewarta: ih

Editor : Imam Hanafi


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Selatan 2022