Badan Pusat Statistik mencatat nilai ekspor Kalimantan Selatan bulan Mei 2022 mengalami penurunan sebesar 12,84 persen, sedangkan impor juga mengalami penurunan 33,11 persen.
 
"Nilai ekspor bulan Mei sebesar 1,31 miliar dolar AS, dan April 1,51 miliar dolar AS. Sedangkan impor dari 111,14 juta dolar AS menjadi 74,34 juta dolar AS," ujar Kepala BPS Kalsel Yos Rusdiansyah, Sabtu.
 
Menurut dia, lima komoditas ekspor terbesar di bulan Mei 2022 di Kalsel antara lain bahan bakar mineral, lemak dan minyak hewani/nabati, kayu dan barang dari kayu, karet dan berbagai produk kimia.
 
Disebutkan, ekspor Kalsel menurut negara tujuan utama nilai tertinggi pada bulan Mei 2022 adalah ekspor dengan tujuan ke India yakni sebesar 423,52 juta dolar AS atau naik 94,43 persen dibanding ekspor April 2022.
 
Urutan kedua ekspor ke Tiongkok senillai 286,42 juta dolar AS yang mengalami penurunan 42,08 persen. Urutan ketiga adalah ekspor ke Malaysia 124,85 juta dolar AS turun 20,69 persen.
 
Selanjutnya di urutan keempat dan kelima, ekspor ke Jepang dengan nilai 108,49 juta dolar AS mengalami kenaikan 8,35 persen dan ekspor ke Filipina 103,66 juta dolar AS yang turun 22,36 persen.
 
"Nilai ekspor ke lima negara tujuan utama bulan Mei 2022 mencapai 1,05 miliar dolar AS, turun sebesar 5,12 persen dibandingkan nilai total kelima negara itu bulan April sebesar 1,10 miliar dolar AS," ucapnya.
 
Sementara, lima komoditas impor terbesar di Kalsel antara lain bahan bakar mineral, mesin/perlengkapan mekanis, bahan kimia organik, kapal, perahu, dan struktur terapung, dan garam, belerang, batu, dan semen.
 
Lima negara pemasok barang impor terbesar bulan Mei 2022 Malaysia 55,32 juta dolar AS, Singapura 12,16 juta dolar AS, Tiongkok 3,17 juta dolar AS, Perancis 1,54 juta dolar AS dan Jepang 0,96 juta dolar AS.
 
Nilai impor lima negara bulan Mei 2022 mencapai 73,16 juta dolar AS dengan kontribusi sebesar 98,41 persen turun 33,00 persen dibanding nilai impor kelimanya bulan April sebesar 109,19 juta dolar AS.
 
"Menurut golongan penggunaan barang, nilai impor Kalsel pada bulan Mei 2022 dibandingkan bulan April terjadi penurunan pada barang konsumsi sebesar 32,99 persen," katanya.
 
Baca juga: Nilai ekspor sarang burung walet Kalsel tembus Rp5,19 miliar
Baca juga: Ekspor-impor Kalsel bulan April naik
 

Pewarta: Yose Rizal

Editor : Mahdani


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Selatan 2022