Gubernur Kalimantan Selatan Sahbirin Noor menginginkan pemulihan lingkungan ditingkatkan diantaranya dengan gerakan revolusi hijau dan merdeka sampah.

Gubernur pada peringatan puncak hari lingkungan hidup dunia tahun 2022 di halaman kantor Gubernur Kalsel di Kota Banjarbaru, Selasa, menyatakan, pemulihan lingkungan hidup harus dilakukan bersama.

Menurut dia, gerakan revolusi hijau yang digagasnya sejak periode pertama memimpin provinsi ini dengan melakukan penghijauan di daerah tandus atau kerusakan hutan sudah menunjukkan hasilnya.

Di mana indeks perbaikan lingkungan di Provinsi Kalsel terus naik. Ini jadi capaian yang harus terus ditingkatkan.

"Setidaknya upaya ini memberi sedikit tambahan oksigen untuk kita enak bernapas," ujarnya.

Demikian juga upaya yang kini mulai digerakkan, yakni, merdeka sampah di jalan protokol menuju ibu kota provinsi, seperti Jalan A Yani, jalan Gubernur Soebardjo dan ke kantor Gubernur di Banjarbaru, merupakan semangat untuk memperbaiki lingkungan dari pencemaran sampah.

Pun juga di sungai, kata Paman Birin, sapaan akrab Sahbirin Noor, juga digerakkan pula program Sungai Martapura ASRI, yakni,  Aman, Bersih, Rapi dan Indah.

Di mana komitmen ini ditandatangani dirinya dan tiga pimpinan daerah, dari Kota Banjarmasin, Kota Banjarbaru dan Kabupaten Banjar.

Sahbirin pun menyampaikan, upaya perbaikan lingkungan di daerah ini untuk terus meningkat harus dibarengi pula pembangunan yang ramah lingkungan, berkelanjutan dan berkeadilan.

Sebab segala yang dilakukan saat ini, kata dia, akan berkontribusi bagi kualitas lingkungan di masa akan datang, di mana generasi penerus menikmatinya.

Karenanya untuk menuju itu tercapai, kata Sahbirin, harus dilakukan langkah kolektif agar semua pihak terlibat, yakni, pemulihan lingkungan pasca banjir besar pada 2021 lalu.

"Makanya perlu kita evaluasi kinerja pembangunan lingkungan yang berkelanjutan di provinsi ini, agar kerusakan lingkungan karena bencana alam bisa cepat kita perbaiki lagi," paparnya.

Tidak lupa Sahbirin menyampaikan apresiasi bagi keterlibatan perusahaan-perusahan di provinsi tersebut untuk membantu perbaikan lingkungan dengan penyaluran dana CSR-nya.

"Hari ini banyak perusahaan yang membatu peralatan dan lainnya untuk penggiat lingkungan, kami mengucapkan terimakasih," tuturnya.

Yang lebih membanggakan Sahbirin Noor, adalah prestasi yang ditorehkan Sahabat Bekantan Indonesia karena meraih penghargaan Kalpataru katagori penyelamat lingkungan.

"Kita bangga atas prestasi Sahabat Bekantan Indonesia ini, mari kita jaga dan selamatkan satwa endemik daerah kita ini dari kepunahan," ujarnya.


 

Pewarta: Sukarli

Editor : Hasan Zainuddin


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Selatan 2022