Sebanyak 390 Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) guru tahap pertama dan kedua menerima Surat Keputusan (SK)  di halaman Sekretariat Daerah (Setda) Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Hulu Sungai Selatan (HSS).

Penyerahan SK dilakukan oleh Bupati (HSS) H. Achmad Fikry. SK ini untuk penempatan ASN PPPK guru formasi tahun 2021 di lingkungan Pemkab HSS.

"Saat ini proses SK penempatan ASN PPPK guru yaitu untuk tahap pertama sebanyak 210 buah, dan tahap kedua diproses sebanyak 180 buah," kata Kepala BKPSDM HSS, H Zulkipli, Senin (4/4).

Baca juga: 428 orang ASN di HSS terima SK kenaikan pangkat

Dijelaskan dia, dengan penyerahan ini sampai sekarang untuk tahap I dan II sejumlah 390 buah SK, untuk penempatan ASN PPPK guru formasi tahun 2021 yang siap untuk diserahkan.

Bupati HSS H Achmad Fikry mengatakan ia menyerahkan SK untuk 390 PPPK guru dan memberikan arahan tentang beberapa hal.

"Yang pasti setelah mendapat SK mereka mendapat banyak kepastian, penghasilan dan karir mereka ke depan, kalau dulu honor tidak ada kepastian," katanya.

Ia juga berpesan kepada para guru penerima SK untuk meningkatkan kinerja. Kalau dulu masih honor rajin dan sekarang lebih rajin lagi, sebab status mereka sudah hampir sama dengan ASN yang menjaga nama baik ASN.

Baca juga: Bupati HSS buka pelatihan penyusunan penilaian kinerja PNS

Para guru juga diminta agar terus mengawal anak-anak yang belum vaksinasi di sekolah, karena mereka yang paling dekat dengan anak. Kalau ada yang belum ditanyakan dan ditindak lanjuti kenapa belum vaksin.

"Kalau orang tuanya keberatan mungkin guru harus mendatangi orang tuanya, antara guru dengan orang tua tentu beda dengan kami dengan orang tua, karena anak mereka sekolah di sana," katanya.

Diharapkan dengan pendekatan ini mereka bisa lebih meningkatkan capaian vaksinasi anak-anak di sekolah. serta supaya dengan 390 PPPK guru ini, pemenuhan guru lebih bisa terpenuhi.

Turut hadir, Wakil Bupati HSS Syamsuri Arsyad, Sekretaris Daerah H. Muhammad Noor, Asisten Administrasi Umum H. Iwan Friady, staf ahli, Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan HSS Hj. Siti Erma.

 

Pewarta: Fathurrahman

Editor : Mahdani


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Selatan 2022