Martapura, (Antaranews Kalsel) - Empat pasang calon bupati dan wakil bupati Banjar, Kalimantan Selatan, memiliki nomor urut hasil pengundian yang dilakukan Komisi Pemilihan Umum kabupaten setempat.


Ketua KPU Banjar Ahmad Faisal di Martapura, Selasa mengatakan, nomor urut pasangan calon bupati dan wakil bupati diperoleh melalui pengundian di halaman Mapolres Banjar.

"Pengundian nomor urut dilakukan oleh pasangan calon secara terbuka disaksikan anggota FKPD Banjar dan pendukung pasangan calon yang diundang," ujarnya.

Ia mengatakan, hasil pengundian pasangan KH Khalilulrahman dan Saidi Mansyur mendapat nomor urut 1 dan pasangan Gusti Abidinsyah-Mawardi Abbas nomor urut 2.

Dua pasangan calon lain yakni gusti Chairiansyah dan Abdul Hadi Al Hafiz nomor urut 3 serta pasangan Ahmad Fauzan Saleh dan Teja Sukmana yang mendapat nomor urut 4.

"Nomor urut setiap pasangan calon bertujuan memudahkan mereka untuk menyosialisasikan diri hingga proses pemungutan suara dilakukan melalui pencoblosan surat suara," katanya.

Pasangan calon saat dimintai komentar atas nomor yang dimilikinya mengaku bersyukur karena sudah mendapatkan nomor yang menurut mereka sudah bagus.

"Nomor satu sama dengan nomor wahid dan kami berharap nomor ini membawa berkah sebagai pertanda terpilih menjadi bupati dan wakil bupati," kata Khalilurahman.

Pasangan calon nomor urut 4 juga bersyukur mendapat nomor yang urut menjadi makna kebesaran Allah dan mewakili empat sifat yang dimiliki Nabi Muhammad SAW.

"Bagi kami, nomor urut 4 sebuah anugerah karena merupakan makna kebesaran Allah dan mewakili empat sifat Rasulullah," kata Fauzan Saleh yang merupakan petahana.

Sementara itu, pengambilan nomor urut dilakukan dengan cara cukup unik yakni pasangan calon diminta untuk mengambil puluhan balon warna merah putih yang ditempeli nomor.

Usai pengambilan balon dan nomor urutnya dibuka, langsung dilepas ke udara bersama gambar pasangan calon sehingga empat kumpulan balon itu terbang ke atas.

  Kegiatan diakhiri penandatanganan ikrar pilkada damai di atas baliho yang ditandatangani pasangan calon dan anggota Forum Koordinasi Pimpinan Daerah Kabupaten Banjar.   

Pewarta: Yose Rizal

Editor : Hasan Zainuddin


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Selatan 2015