Komisi I Bidang Hukum dan Pemerintahan DPRD Kalimantan Selatan (Kalsel) terus memantau kepastian anggaran pemilihan kepala daerah (Pilkada) Tahun 2024.

Pada kesempatan pemantauan kali ini, mengunjungi Komisi Pemilihan Umum Daerah (KPUD) Kabupaten Hulu Sungai Selatan (HSS) di Kandangan (135 kilometer timur laut Banjarmasin), ujar Humas Sekretariat DPRD (Setwan) provinsi tersebut melalui WA-nya, Sabtu (6/11) siang.

Ketua Komisi I Dra Hj. Rachmah Norlias  bersyukur bahwa KPUD/pemerintah kabupaten (Pemkab) HSS telah menyusun persiapan dana sesuai rancangan untuk tiga tahun anggaran lebih kurang Rp50 Milyar buat Pilkada serentak 2024.

“Alhamdulillah untuk KPUD HSS kelihatannya sudah siap, dan Peraturan Daerah (Perda) tentang dana cadangan Pilkada sudah diketuk, tinggal menunggu pengesahan dari Pemerintah Pusat," ujarnya.
Rombongan Komisi I DPRD Provinsi Kalimantan Selatan (Kalsel) saat berkunjung ke Komisi Pemilihan Umum Daerah (KPUD) Kabupaten Hulu Sungai Selatan (HSS) di Kandangan (135 kilometer timur laut Banjarmasin), Jumat 5 November 2021. (Istimewa/Humas Setwan Kalsel.)

Kedatangan rombongan Komisi I DPRD Kalsel disambut baik Ketua KPUD "Bumi Rakat Mufakat" atau "Bumi Perjuangan Antaludin" HSS Nida Guslaili Rahmadina beserta jajarannya.
 
Ketua KPUD Kalsel Sarmuji yang mendampingi rombongan Komisi I DPRD provinsi tersebut menjelaskan, KPUD provinsi dan kabupaten/kota telah menyusun rancangan anggaran yang akan diajukan kepada Pemerintah Daerah beserta sharing penganggaran untuk Pilkada serentak 2024 di provinsinya.
 
Senada akan hal itu, Ketua KPUD HSS mengatakan, bahwa pihaknya telah berkonumikasi dengan Pemerintah Daerah, sejak September 2021 dengan intens beberapa kali melakukan rapat dengan lembaga eksekutif dan legislatif. 
 
“Alhamdulillah sudah disahkan Perda untuk anggaran cadangan pilkada 2024 dengan total sekitar Rp50 miliar,” terangnya.

"Dengan begitu KPUD HSS mempunyai kekuatan dukungan dari Pemerintah Daerah dan kesiapan itu, juga atas dukungan Komisi I DPRD Kalsel untuk pelaksanaannya baik Pemilu maupun Pilkada Tahun 2024," demikian Nida.
Rombongan Komisi I DPRD Provinsi Kalimantan Selatan (Kalsel) saat berkunjung ke Komisi Pemilihan Umum Daerah (KPUD) Kabupaten Hulu Sungai Selatan (HSS) di Kandangan (135 kilometer timur laut Banjarmasin), Jumat 5 November 2021. (Istimewa/Humas Setwan Kalsel.)

Kunjungan kerja Komisi I ke Bumi Rakat Mufakat atau Bumi Perjuangan Antaludin itu dijadwalkan, 4 - 5 November 2021, demikian keterangan pers Humas Setwan Kalsel.

Rakat Mufakat (pengertiannya rukun dan selalu mufakat) motto daerah HSS dan Antaludin, seorang pahlawan yang cukup terkenal di kabupaten tersebut.


 

Pewarta: Syamsuddin Hasan

Editor : Imam Hanafi


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Selatan 2021