Partai Golkar Kabupaten Tapin di Kalimantan Selatan berencana membidik kader terbaik untuk berlaga di Pilkada Tapin 2024. 

Ketua DPD Golkar Tapin H Yamani di Rantau, Sabtu, mengatakan partainya akan selektif memilih kandidat untuk maju berlaga dipemilihan kepala daerah. 

"Untuk Pilkada Kabupaten Tapin saat ini DPD Partai Golkar mulai melirik putra putri Kabupaten Tapin untuk diusung sebagai bakal calon bupati Tapin," ungkap Ketua DPRD Tapin itu.

" Walaupun banyak yang memiliki potensi namun kita akan mencari yang terbaik," tegasnya, menambahkan. 

Hal itu diungkapkannya usai melaksanakan konsolidasi Golkar Tapin dari tingkat desa sampai ke kabupaten. Selain tentang Pilkada, Pileg sampai Pilpres di 2024 juga masuk dalam pembahasan dipertemuan itu. 

"Konsolidasi hari ini boleh dikatakan sebagai pemanasan, dalam artian kami disuruh merapatkan barisan," ungkapnya.
 

Pewarta: M Fauzi Fadillah

Editor : Imam Hanafi


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Selatan 2021