Ribuan santri Pondok Pesantren (Ponpes) Dalam Pagar Kandangan, Kabupaten Hulu Sungai Selatan (HSS), antusias mengikuti vaksinasi COVID-19 secara massal,

Kepala Kepengurusan Santri Ponpes, Ustadz Muhammad Lutfi, di Kandangan, Selasa (21/9), mengatakan antusiasme santri dilihat dari banyaknya jumlah santri yang mendaftar untuk menerima vaksin COVID-19.

"Ada kurang lebih sekitar 1.242 santri dan satriwati yang ikut divaksin hari ini," katanya, saat memberikan keterangan.

Pihaknya mengucapkan terima kasih kepada jajaran Pemerintah Kabupaten (Pemkab) HSS yang telah memfasilitasi vaksinasi COVID-19 bagi para santri.

Hal ini tentu bertujuan dalam menekan penyebaran COVID-19 serta mencapai herd immunity bagi para santri, dengan imun kuat, iman kuat dan semangat kuat untuk terhindar dari penularan virus.

Banyaknya peserta yang divaksin, vaksinasi COVID-19 di Ponpes Dalam Pagar Kandangan pun dilaksanakan selama empat hari untuk mencegah kerumunan.

‘’Semoga vaksinasi di Pondok Pesantren Dalam Pagar ini menjadi awal yang baik dalam menyukseskan program vaksinasi bagi santri," katanya.

Pihaknya juga berharap vaksinasi kali ini membuat pembelajaran di Pondok Dalam Pagar Kandangan menjadi lebih baik dan lancar.

Adapun upaya yang dilakukan dalam terus menjaga imun dan kesehatan para santri, pihaknya rutin melaksanakan senam pagi dan berjemur di bawah sinar matahari.

Setiap pagi para santri melakukan pembacaan Asmaul Husna di bawah terik matahari dan kemudian ada nyanyian-nyanyian yang membuat hati mereka senang.

"Sehingga saat masuk kelas memulai pelajaran, menjadi semangat dan gembira dalam menuntut ilmu," katanya.

Baca juga: Puluhan jemaah ikuti vaksinasi di Majelis Ta'lim Al Anshar Wal Muhajirin

Baca juga: GAPKI dan PT SAM donasikan 50 ribu vaksin untuk HSS

Pewarta: Fathurrahman

Editor : Ulul Maskuriah


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Selatan 2021